Kadar gula dalam tubuh akan meningkat saat kita menyantap hidangan yang mengandung banyak gula atau pemanis, jadi hormon insulin kita akan ikut naik untuk membantu mengimbangi kadar gula tersebut dan menyebabkan kulit memproduksi minyak berlebih.
Semakin banyak produksi sebum, semakin pula bakteri p.acne akan memiliki tempat yang nyaman untuk berkembang.
Coba ganti asupan makanan manis saat berbuka puasa dengan mengonsumsi buah-buahan seperti kurma.
Baca Juga: 5 Cara Pakai Pelembap Ini Malah Bikin Kulit Jerawatan. Jangan Lakukan!
Malas Membersihkan Wajah
Lebih jarang pakai makeup selama menjalani puasa Ramadan di rumah bukan berarti jadi alasan untuk malas membersihkan wajah, ya!
Ingat, bakteri ada di mana saja dan mungkin menempel di kulit saat tidur atau tersentuh tangan.
Enggak selalu harus double cleansing, seenggaknya pastikan kita langsung mencuci wajah segera setelah bangun tidur di pagi hari agar kulit wajah bersih dari kotoran atau bakteri yang menempel di malam hari.
Bersihkan wajah menggunakan cleansing foam yang dapat membantu mengangkat sisa kotoran dan residu minyak dari produk skincare dan sunscreen yang kita gunakan selama di rumah.
Namun bagi kita yang tetap memakai makeup untuk keperluan videocall, foto, atau sekadar menambah mood, double cleansing itu wajib, ya!