CewekBanget.ID - Setelah sempat timbulkan pro dan kontra soal kebijakan barunya untuk membagi data dengan Facebook, WhatsApp berikan tanggapan lagi.
Semula WhatsApp bersikeras akan membatasi fitur-fiturnya bagi pengguna yang enggak mau menyetujui kebijakan privasi terbaru itu.
Kini WhatsApp mengalah dan berikan kebebasan bagi para pengguna untuk menyetujui atau enggak, tanpa membatasi fitur.
Baca Juga: Segera Patuhi Kebijakan Baru Whatsapp Kalau Enggak Mau Kena Hal Ini!
Aplikasi berbalas pesan WhatsApp, menerapkan peraturan privasi baru pada 15 Mei 2021.
Sebelumnya, WhatsApp mengumumkan akan batasi fitur bagi para pengguna yang enggak menyetujui kebijakan baru tersebut.
Pembatasan itu berlaku secara bertahap, seperti pengguna WhatsApp enggak akan bisa lagi menerima panggilan masuk atau notifikasi dengan normal.