CewekBanget.ID - Seperti yang kita ketahui, Whatsapp punya kebijakan baru yang berlaku tanggal 15 Mei 2021, nih.
Kebijakan baru Whatsapp ini adalah soal perubahan kebijakan privasi yang mengharuskan kita sharing data dengan Facebook juga.
Kita sebagai pengguna tinggal diminta menyetujui kebijakan baru Whatsapp tersebut.
Namun kalau menolak juga boleh aja, kok.
Baca Juga: Kini Ada Fitur Penghapus Pesan Otomatis Setelah 24jam di WhatsApp!
Dikutip dari Kompas.com, WhatsApp menegaskan bahwa akun pengguna yang enggak setuju dengan ketentuan baru itu tak akan dihapus pada tanggal 15 Mei.
Meski demikian, ada konsekuensi lain berupa pembatasan fungsi yang dikenakan secara bertahap setelah tenggat itu.
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | None |
Editor | : | Marcella Oktania |
KOMENTAR