2. Rutin eksfoliasi kulit
Apapun jenis kulit kita, harus rutin melakukan eksfoliasi kulit 1-2 kali seminggu.
Jangan terlalu sering karena bisa memicu kulit iritasi dan meradang.
Enggak boleh disepelekan juga karena sel kulit mati akan menumpuk yang bisa mengakibatkan kulit terlihat kusam, dan penyerapan skincare bisa enggak maksimal.
Baca Juga: Bikin Flawless, 4 Krim Pagi Murah Ini Bisa Pudarkan Bekas Jerawat!
3. Beda area, beda treatment!
Di area kulit yang kering, kita bisa melakukan treatment CSM () untuk menghidrasi kulit kita biar terasa makin lembap.
Sedangkan di area kulit yang berminyak, kita bisa menggunakan clay mask untuk menyerap minyak berlebih di wajah.
Emang bakalan capek banget, sih. Tapi ini demi tampilan kulit yang selalu sehat dan glowing!