Ulang Tahun Jakarta ke-494, Bakal Ada 10 Ondel-Ondel Raksasa di TIM!

By Salsabila Putri Pertiwi, Senin, 21 Juni 2021 | 11:20 WIB
Ilustrasi ondel-ondel ()

 

Ondel-Ondel

Pemprov DKI Jakarta Larang Pengunaan Ondel-Ondel Untuk Mengamen

Ondel-ondel sendiri memang merupakan salah satu ikon budaya Betawi dan Jakarta yang terkenal banget, girls.

Dilansir dari situs Setu Babakan, ondel-ondel merupakan salah satu kesenian khas Betawi yang memiliki filosofi sebagai lambang kekuatan yang memiliki kemampuan memelihara keamanan dan ketertiban, tegar, berani, tegas, jujur dan anti manipulasi.

Penampilan ondel-ondel laki-laki berwarna merah dengan alis hitam tebal, sementara ondel-ondel perempuan berwarna putih, bermata hitam sayu, alis hitam melengkung, bulu mata lentik, bibir merah, telinga bergiwang atau beranting anting, dan jidatnya bermahkota. 

Baca Juga: Ini Rangkaian Acara Menuju Ulang Tahun Jakarta ke-494. Jangan Lupa!

Fyi, sebelum dikenal sebagai sarana kesenian dan hiburan, ondel-ondel aslinya merupakan penolak bala atau kesialan.

Jadi siapa nih, yang sudah siap selfie bareng atau sekadar menantikan kehadiran ondel-ondel raksasa di TIM untuk merayakan ulang tahun Jakarta ke-494?

 

(*)