Trik Makeup Baru dari TikTok: Bikin Ombre Lips Pakai Tisu! Gimana Tuh?

By Siti Fatimah Al Mukarramah, Kamis, 24 Juni 2021 | 18:10 WIB
Ilustrasi ombre lips (Youtube: Beauty Tricks)

CewekBanget.ID - Untuk menciptakan kesan tampilan yang lebih fresh namun enggak terkesan berlebihan, enggak sedikit dari kita yang akan menerapkan teknik ombre lips pada bibir.

Baru-baru ini lagi ngetren lho di TikTok cara bikin ombre lips menggunakan tisu! Kok bisa, sih?

Penasaran gimana caranya? Yuk simak tutorial bikin ombre lips pakai tisu ala TikTok.

Lebih ribet atau makin mempermudah, ya?

Baca Juga: 5 Warna Lipstik Paling Natural, Dijamin Enggak Bikin Kelihatan Tua!

Warna lipstik

1. Kalau biasanya untuk menerapkan teknik ombre lips ini kita membutuhkan dua lipstik dengan warna berbeda (satu dengan warna yang muda sebagai base dan satu lagi yang lebih tua untuk menciptakan gradasi), kali ini kita cuma butuh satu lipstik aja, lho!

Siapkan lipstik warn favorit kita (usahakan warnanya yang enggak terlalu pucat) dan satu helai kertas tisu.

ilustrasi memakai lipstik

2. Aplikasikan lipstik tersebut di bagian dalam bibir. Jangan sampai menyentuh garis bibir terluar, ya! Nanti bukan jadi ombre lips!

3. Ambil sehelai tisu, lalu tempelkan di atas bibir.

Baca Juga: Bye Mata Panda! Area Bawah Mata Jadi Cerah Sekejap Pakai 5 Cara Ini!

Ilustrasi mengaplikasikan tissue di atas bibir

4. Setelah itu, aplikasikan kembali lipstik tadi di atas permukaan tisu yang ditempelkan pada bibir. Lalu blend menggunakan brush untuk mendapatkan hasil yang lebih halus dan natural.

Simpel kan, girls? Buat yang masih bingung, bisa ditonton video tutorialnya di bawah ini. Selamat mencoba!

(*)

Baca Juga: Lembap dan Flawless Maksimal, Cobain 4 Tinted Moisturizer Lokal Ini!