Habis Vaksin, Cetak Sertifikat Seukuran Dompet Biar Praktis!

By Tiara Harum Pramesti, Jumat, 2 Juli 2021 | 20:10 WIB
Sertifikat Vaksin (kompas.com)

Jadi lebih praktis dan efisien kalau mau di bawa kemana-mana, karena muat di dompet. 

Ikuti langkah berikut untuk membuat wujus sertifikat vaksin jadi seukuran kartu dompet. 

Baca Juga: Kemenkes Percepat Vaksin COVID-19, Enggak Perlu Syarat Domisili Lagi!

Pertama jelas kita perlu mendownload sertifikat vaksin lewat web berikut https://pedulilindungi.id/.

Setelah berhasil masuk, ketik nomor telepon yang terdaftar saat kita mengikuti vaksin. 

Klik nama kita yang tertera di laman web, kemudian klik 'unduh' dan pilih 'sertifikat vaksin' yang berada di bagian bawah.

Kemudian pilih 'Unduh Sertifikat' dan otomatis akan tersimpan di perangkat dengan nama 'Certificate.jpg.' 

Untuk mencetaknya bisa gunakan printer pribadi pakai jasa print yang punya fasilitas cetak kartu plastik.