Mata Panda Hilang dalam Semalam, Ini Rahasianya! Coba Langsung!

By None, Rabu, 7 Juli 2021 | 18:55 WIB
mata panda (healthline.com)

Bersihkan makeup dengan sempurna

Begitu sampai rumah, langsung hapus makeup kita di seluruh wajah, terutama di bagian mata yang biasanya sangat susah dihilangkan.

Dengan menghapus makeup, kita memastikan enggak bakalan ada sesuatu yang mengiritasi mata dan membuat mata panda kita makin parah!

Ohiya, meskipun kita di rumah saja karena masih pandemi seperti ini harus tetap bersihkan wajah yaa karena ada banyak debu halus juga yang menempel di wajah.

Baca Juga: Mau Perut Rata dalam Seminggu? Lakuin 4 Kebiasaan Ini Saat Sarapan!

Kompres mata

Mengompres mata kita sebelum tidur bisa membuat mata kita jadi lebih cerah di pagi hari, lho.

Kita bisa memilih beberapa bahan yang kita suka, seperti mentimun dan kentang yang bisa mengurangi bengkak dan inflamasi!

Pakai eyecream

Ilustrasi eye cream untuk mencerahkan mata panda

Pemakaian eye cream enggak hanya bertujuan untuk mencegah keriput, tapi juga untuk mencerahkan bagian bawah mata kita.

Cari eye cream dengan kandungan vitamin K atau kafein yang dijamin bakalan mencerahkan mata panda kita lebih cepat daripada kandungan lainnya.