Selain Mencegah Kerontokan Rambut, Ini 4 Manfaat Lain dari Kacang Hijau

By Septi Nugrahaini Rahmawati, Minggu, 1 Agustus 2021 | 11:50 WIB
Ilustrasi manfaat kacang hijau (tasteatlas.com)

CewekBanget.ID - Girls, ada di antara kalian yang suka mengonsumsi kacang hijau enggak nih?

Kacang hijau biasanya dibuat sebagai bubur yang biasa disebut bubur kacang hijau dan disajikan hangat atau menggunakan es.

Selain enak dan memang memiliki banyak kandungan nutrisi baik buat tubuh, manfaat kacang hijau juga banyak lho.

Baca Juga: Jangan Salah, Pakai Sunscreen di Dalam Ruangan Juga Perlu Lho! Kenapa?

Oiya, kacang hijau rebus mengandung karbohidrat, serat, folat, mangan, magnesium, vitamin B1, B2, B5, B6, fosfor, zat besi, kalium, dan berbagai asam amino esensial. Lengkap banget!

Jadi, apa aja manfaat kacang hijau buat tubuh? Yuk cari tahu, girls!

Jadi sumber energi

Kandungan vitamin B1 dan B6 yang tinggi pada kacang hijau merupakan salah satu sumber energi yang sangat baik untuk tubuh kita, lho.

Mineral yang terkandung dalam kacang kecil ini juga membantu untuk memperlancar metabolisma tubuh kita, girls.

Baca Juga: Zodiak Minggu, 1 Agustus 2021. Banyak Hal Positif yang Terjadi!

Baik untuk perawatan kulit

Kacang hijau terkenal dengan kandungan anti oksidannya yang tinggi, girls.

Nah, antioksidan ini akan membantu merawat kulit tubuh kita dari dalam, lho. Perawatan kecantik enggak hanya dari luar, tapi juga dari dalam.

Bantu mencegah kerontokan rambut

Tanaman yang tumbuh di daerah tropis ini mengandung Zink untuk mengatasi masalah kerontokan pada rambut kita.

Wah, kalau biasanya kita melakukan masker atau creambath untuk merawat rambut, sekarang cukup dengan mengkonsumsi kacang hijau saja, lho.

Bisa mengurangi risiko kanker

kandungan radikal bebas yang tinggi dalam tubuh dapat menyebabkan peradangan kronis, penyebab penyakit jantung sampai kanker.

Dari hasil uji laboratorium, antioksidan dalam kacang hijau juga dapat menetralkan kerusakan sel terkait kanker di paru-paru dan perut, lho!

Baca Juga: Jangan Harap Ada Bocoran Rupa Produk iPhone Terbaru Ke Depannya!

Membantu menurunkan tekanan darah

Tingginya kadar kolesterol dalam darah, khususnya kolesterol jahat menjadi penyebab penyakit pembuluh darah seperti jantung dan stroke.

Studi juga menyebutkan jika kalium, magnesium, dan serat yang terkandung dalam kacang hijau dapat menurunkan tekanan darah.

Yup, tekanan darah tinggi adalah masalah kesehatan yang serius karena memicu penyakit jantung, stroke, sampai penyakit ginjal.

Kacang hijau beneran banyak manfaatnya kan, girls?(*)