Duh, 5 Kebiasaan di Malam Hari Bisa Merusak Kulit! Jangan Diulangi!

By Salsabila Putri Pertiwi, Minggu, 15 Agustus 2021 | 18:20 WIB
Ilustrasi kulit stres (Vine Vera)

CewekBanget.ID - Pengin kulit wajah lebih flawless dan sehat?

Kita bisa mulai dengan menghentikan berbagai kebiasaan yang dapat merusak kulit.

5 kebiasaan di malam hari berikut ini jangan sampai terulang, ya!

Baca Juga: Jangan Salah! Ini 3 Pelembap Murah Terbaik Aman Buat Kulit Berjerawat

Skip Cuci Muka

Kebiasaan fatal pertama yang bisa merusak kulit adalah melewatkan waktu cuci muka.

Bahkan meskipun kita enggak memakai make-up, mencuci muka sebelum tidur itu wajib, ya!

Di malam hari, kulit kita mengalami proses perbaikan dan pembentukan lapisan pelindung kulit; tanpa mencuci muka, segala jenis kotoran dan minyak bakal menghambat pori-pori dan malah menimbulkan jerawat.