2. Rawat kecantikan kulit dari dalam
Mendapatkan tampilan wajah menawan tanpa makeup juga harus dibarengi dengan perawatan diri dari dalam.
Misalnya, mengonsumsi makanan sehat yang bisa membantu kita untuk mendapatkan kulit yang lebih sehat dan lembap.
Mulai sekarang, rajinlah mengonsumsi buah dan sayuran, serta minum air putih yang cukup.
Hindari juga kebiasaan enggak sehat seperti merokok, minum alkohol, makan-makanan enggak sehat yang bisa membuat kulit kelihatan kusam dan enggak segar.
Membebaskan diri dari kebiasaan buruk dan mulai menerapkan kebiasaan baru yang sehat akan membantu kulit kita terlihat jauh lebih baik.
Baca Juga: Terbukti Berparas Menawan, Intip 5 Potret Prilly Latuconsina Tanpa Makeup. Natural!
3. Kepercayaan diri jadi modal utama!
Kalau kita pengin tampil menawan tanpa makeup, kita harus punya kepercayaan diri yang tinggi pula.
Enggak usah malu dan minder kalau kita punya tanda lahir, tahi lalat, ataupun jerawat.
Kalau kita berani menunjukkan jati diri yang sebenarnya dengan segala kekurangan, justru aura kita bakal lebih terpancarkan lagi meski enggak pakai makeup sekalipun!