CewekBanget.ID - Berita membanggakan datang dari beberapa brand fashion asal Indonesia.
Yup, beberapa brand fashion Indonesia ini berhasil muncul di videotron Times Square New York!
Hal ini mengejutkan publik karena kemunculan beberapa brand fashion Indonesia di Times Square New York ini memang bertepatan dengan HUT ke-76.
Total ada 16 brand fashion Indonesia yang muncul di Times Square New York.
Baca Juga: Semuanya Visual! Ini 7 Fashion UN1TY Paling Kompak dan Bikin Meleleh!
Mereka adalah Soleram, BohoPanna, Sabine and Heem, Letter In Pine, Wearstatuquo, Sideline, Nona, Nona Rara, Koze, Bonnels, Owners Worldwide, Reclays, Noore, T.V.F, dan Nyonya Nursing Wear.
Sandiaga Salahuddin Uno, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif/Kepala Badan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif mengapresiasi hal tersebut.
Sandiaga Uno menyatakan bahwa pihaknya mendukung penuh penayangan ke-16 brand fashion Indonesia di Times Square, New York.