Enggak Perlu Skincare, Bikin Scrub Sendiri Pakai 5 Bahan Dapur Ini!

By Siti Fatimah Al Mukarramah, Selasa, 24 Agustus 2021 | 20:20 WIB
ilustrasi memakai scrub alami dari bahan dapur (prevention.com)

CewekBanget.ID - Untuk mendapatkan kulit yang mulus dan halus, kita harus rutin membersihkannya secara menyeluruh dan mengangkat seluruh sel-sel kulit mati.

Salah satu cara yang bisa kita lakukan supaya sel kulit mati bisa terangkat seutuhnya yaitu dengan melakukan scrubbing.

Enggak melulu harus pakai skincare, kok! Kita bisa membuat scrub alami dari bahan dapur yang ada di rumah!

Yuk buat sendiri scrub alami dari beberapa bahan dapur di bawah ini!

Baca Juga: Mulus Tanpa Noda, Ini 4 Face Scrub Murah Buat Bersihkan Pori-pori!

1. Kopi

kopi

Scrub dari bahan dasar kopi cocok banget buat kulit berminyak.

Cara buatnya: ambil 3 sdt bubuk kopi, campur dengan sdt susu. Oleskan campuran itu seluruh badan kita

Scrub ini juga bisa banget lho dipakai di wajah!

Pijat seluruh area yang diolesi scrub secara perlahan-lahan dengan gerakan melingkar.

Tunggu sampai kering. Setelah kering, bilas dengan air dingin.

2. Gula pasir

gula

Bahan-bahan yang perlu kita siapkan adalah 8 cangkir gula pasir, 2 sendok minyak zaitun, serta madu.

Campurkan semua bahan tersebut. Oleskan ke seluruh bagian tubuh secara merata. Setelah selesai, bilas tubuh dengan air hangat.

Manfaat yang akan kita rasakan adalah kulit menjadi halus dan super lembut!

Baca Juga: Bye Wajah Kusam! Ini 4 Face Scrub Murah Buat Angkat Sel Kulit Mati!

3. Stroberi

ilustrasi scrub stroberi

Kita tinggal menghaluskan beberapa buah strawberry menggunakan garpu. Lalu, ditambahkan dengan gula sekitar 100 gran dan olive oil.

Setelah tercampur secara merata, scrub strawberry ini siap dipakai, deh.

Jangan lupa untuk memijat kulit dengan gerakan memutar selama pemakaian.

Setelah selesai, diamkan hingga kering sebelum dibersihkan.

Sebaiknya, lakukan secara rutin, yaitu seminggu sekali, agar bisa mendapat kulit halus dan kencang.

4. Mentimun

Mentimun

Selain membuat scrub untuk wajah dan tubuh, kita juga bisa, lho, bikin lip scrub sendiri di rumah cuma dengan memanfaatkan mentimun aja!

Caranya: ambil 1/4 mentimun dan iris tipis. Gosok irisan mentimun ke bibir dengan perlahan.

Biarkan jus mentimun di bibir selama 10 menit. Bilas bibir dengan lembut menggunakan air hangat.

5. Tomat

Tomat

Buat kita yang punya kulit berminyak, scrub yang terbuat dari tomat mampu mengurangi kadar minyak berlebih di wajah sehingga wajah jadi bebas kilap, deh!

Caranya: Siapkan 1 buah tomat dan hancurkan dengan garpu. Oleskan ke wajah kita secara merata.

Biji tomat berfungsi untuk scrub. Jadi eksfoliasi wajah kita selama 5-10 menit dengan gerakan memutar yang lembut.

Diamkan selama 15 menit. Bilas dengan air dingin dan keringkan wajah kita. (*)

Baca Juga: 3 Face Scrub Terbaik yang Aman Buat Kulit Berjerawat dan Sensitif!