Minum Kopi Panas
Mengonsumsi kopi juga dipercaya dapat memperlancar proses BAB.
Biasanya sembelit terjadi akibat dehidrasi; nah, minuman panas adalah salah satu cara untuk mengatasinya.
Kalaupun kita enggak doyan minum kopi panas, biasakan mengonsumsi air putih sebanyak kira-kira 8 gelas per hari untuk memperlancar pencernaan.
Memijat Perut
Memijat perut konon dapat membantu kita BAB lebih lancar.
Caranya, pijat membentuk lingkaran kecil pada bagian bawah area perut di sebelah kanan, lalu tekan tulang panggul dengan telapak tangan.
Cara tersebut dipercaya dapat membantu pelepasan gas dalam perut.
Baca Juga: Diare Bikin Enggak Nyaman? Atasi Dengan Memperhatikan 3 Hal Ini!
Konsumsi Makanan dan Suplemen Berserat
Supaya pencernaan jadi lebih lancar, konsumsi makanan berserat, ya.
Atau kita juga bisa mengonsumsi suplemen dengan kandungan serat tinggi.
Ini akan membantu organ dalam tubuh dan membuat proses BAB jadi lebih lancar dan cepat.
(*)