5 Hal Ini Tandanya Kita Harus Merawat Diri Sendiri Lebih Baik Lagi!

By Salsabila Putri Pertiwi, Minggu, 29 Agustus 2021 | 18:20 WIB
Sulit fokus (healthline.com)

Stres

Kita tentu tahu, stres dapat berdampak buruk bagi kesehatan kita.

Ketika kadar kortisol enggak seimbang, hal tersebut dapat menyebabkan kita jadi moody, cemas, depresi, hingga memiliki fungsi kognitif yang rendah.

Sementara jika kadar kortisol terlalu tinggi, kadar lemak juga meningkat dan risiko peradangan semakin tinggi.

Hal itu bisa menyebabkan kurangnya kepercayaan diri, frustrasi, hingga energi dan kondisi diri menurun.

Baca Juga: Pentingnya Self-Talk: Stop Bilang 4 Hal Ini ke Diri Sendiri!

Selalu Mengantuk

Tidur yang cukup adalah salah satu kunci kita menjaga dan merawat diri sendiri, girls.

Kalau enggak, kita bisa terkena sleep apnea atau gangguan tidur yang berkaitan dengan risiko peningkatan tekanan darah, berat badan yang bertambah, dan penyakit jantung.

Ingat, kurang tidur dapat berdampak pada aspek-aspek lain dalam hidup.