Kepoin Rahasia Kecantikan Cewek Thailand. Pantas Kayak Barbie Hidup!

By Siti Fatimah Al Mukarramah, Jumat, 17 September 2021 | 14:25 WIB
Ilustrasi cewek Thailand (Instagram.com/davikah)

CewekBanget.ID - Kalau kita lihat, hampir semua cewek Thailand punya paras dan pesona yang menawan banget, ya.

Hal ini pun membuat kita bertanya-tanya, perawatan apa aja sih yang mereka lakukan supaya mendapatkan tampilan yang menawan?

Enggak perlu penasaran lagi! Kini terungkap apa aja yang jadi rahasia kecantikan cewek Thailand! Bisa kita tiru nih, girls!

Baca Juga: Mewah, Lisa Ternyata Pakai Baju Khas Thailand dari Desainer Lokal!

1. Konsumsi rempah-rempah

Makanan Thailand terkenal dengan rempah-rempah seperti jahe, asam, kunyit dan sereh yang kaya akan vitamin dan mineral.

Selain bagus untuk pencernaan, rempah-rempah ini juga bikin wajah jadi enggak mudah berjerawat, nih.

Cewek Thailand sering menggunakan kunyit sebagai anti radang untuk mengatasi timbulnya jerawat.

Lalu mereka juga menggunakan asam sebagai facial scrub yang bisa menghilangkan noda bekas jerawat sehingga kulit jadi tampak lebih cerah.