CewekBanget.ID - Punya kulit sensitif memang membuat kita enggak bisa sembarangan pakai produk skincare.
Pokoknya jangan sampai kita pakai skincare yang memiliki kandungan alkohol, dan parfum, paraben, deh! Serta hindari bahan aktif yang terlalu keras yang biasanya terkandung di dalam skincare.
Namun, merawat kulit sensitif juga bukanlah hal yang sulit untuk dilakukan.
Biar kulit sensitif senantiasa terawat, harus rajin pakai skincare malam, ya!
Enggak perlu yang mahal, berikut rekomendasi skincare malam buat si kulit sensitif!
Baca Juga: Terjangkau! Ini 4 Rekomendasi Skincare Drugstore Buat Kulit Sensitif
Emina Bright Stuff Face Wash
Harga: Rp. 15.000
Sabun cuci muka ini mengandung ekstrak Summer plum yang bisa mencerahkan dan melembapkan kulit.
Ini juga bisa menyamarkan kemerahan akibat iritasi, lho!
Ada kandungan berbagai vitamin seperti vitamin E dan B3 yang akan menutrisi kulit.
Enggak perlu khawatir, sabun ini punya formula yang ringan sehingga enggak bakal bikin kulit sensitif jadi iritasi!