CewekBanget.ID - Apakah kamu pemakai deodoran?
Buat banyak orang, deodoran sangat penting untuk menjaga bau badan lebih terkontrol dan keringat lebih berkurang.
Biasanya deodoran sendiri dipakai setelah mandi atau di pagi hari sebelum beraktivitas.
Namun tahukah kamu kalau sebenarnya ada waktu-waktu tertentu yang membuat deodoran lebih efektif mengontrol bau badan dan keringat?
Baca Juga: Enggak Nyangka, Baking Soda Bisa Gantikan Deodoran dan 4 Manfaat Ini!
Melansir Health Digest via Parapuan, menurut penelitian ternyata pagi hari bukan waktu yang tepat untuk memakai deodoran, lho!
Para ahli dari brand Arm & Hammer mengatakan, deodoran yang mengandung bahan antiperspirant justru paling baik digunakan pada malam hari.
Menggunakan deodoran sebelum tidur ternyata akan memberikan waktu yang dibutuhkan kulit untuk menyerap sepenuhnya senyawa antiperspiran tersebut.
Pasalnya, tak dimungkiri kita dapat dengan mudah mengeluarkan keringat selama terbangun karena lebih aktif secara fisik.