CewekBanget.ID - Berita mengenai dilarangnya Lisa BLACKPINK untuk ikutan Paris Fashion Week menjadi sorotan banyak media termasuk media Thailand.
Salah satu media Thailand, Thai Enquirer, juga ikut meramaikan kejadian ini dengan mem-posting sebuah artikel berita mengenai Lisa BLACKPINK yang enggak dibolehkan pergi ke Paris Fashion Week.
Baca Juga: Memperkeruh Suasana, YG Ent Hapus Lisa dari Playlist Spotify!
Namun sayangnya, posting-an di Twitter Thai Enquirer menjadi sorotan publik karena menyeret nama Jennie dalam masalah ini.
Thai Enquirer menambahkan hashtag #Jennie dalam artikel mengenai dilarangnya Lisa pergi ke acara Paris Fashon Week.
Setelah ditelusuri, dalam artikel yang diunggah oleh media Thai Enquirer enggak ada kaitannya dengan Jennie dan enggak menyebut nama Jennie.
Tentu saja, hal ini membuat marah penggemar BLACKPINK yang mengira bahwa Thai Enquirer menyangkut-pautkan Jennie ke masalah yang sedang dihadapi oleh Lisa.
Baca Juga: Sempat Naik, Saham YG Ent Turun karena Anak Tirikan Lisa BLACKPINK!
Penggemar BLACKPINK menuduh Thai Enquirer menyalahgunakan tagar #Jennie hanya untuk kepentingan mereka saja.
Dengan sigap, para penggemar Jennie langsung menaikan tagar #ApologizeToJennie sebagai upaya melindungi Jennie dari kesalahpahaman ini.
Tagar yang berhasil trending ini akhirnya mendapatkan respon dari Koresponden K-pop dari Thai Enquirer.
Namun sepertinya, Thai Enquirer memang sedang mencari popularitas saja.
Koresponen itu bahkan mengatakan, "Aku baru saja mendengar dari editor Thai Enquirer bahwa mereka akan mengeluarkan permintaan maaf RESMI kepada Jennie jika mereka mencapai 100 ribu follower hari ini."
Baca Juga: Dibocorin CEO BVLAGRI, Alasan Lisa Enggak Ikut PFW Bikin Marah!
Sepertinya, Thai Enquirer mengambil kesempatan untuk meraup masa dengan cara yang salah ya, girls!
(*)