CewekBanget.ID - Penasaran enggak sih sebenarnya berat badan ideal kita tuh berapa?
Banyak yang bilang untuk mengetahui berat badan ideal seseorang yaitu dengan Rumus: Tinggi Badan - 110.
Tapi apakah cara tersebut akurat?
Sebenarnya ada dua cara yang bisa digunakan untuk mengetahui berat badan ideal kita sebenarnya.
Kebanyakan orang menggunakan rumus Broca dan juga kalkulator BMI untuk menghitung berapa berat badan ideal.
Cara Menghitung Berat Badan Ideal
Langsung kepoin cara yang benar menghitung berat badan ideal kita di bawah ini, simak:
Baca Juga: 5 Trik untuk Mengatasi Kenaikan Berat Badan saat Sebelum Menstruasi
1. Kalkulator BMI
Salah satu cara untuk mengetahui berat badan ideal kita adalah dengan menggunakan kalkulator Body Mass Index (BMI).
Kalkulator BMI ini digunakan untuk mengetahui apakah berat badan kita itu normal, kurang, atau bahkan berlebih.
Sekarang ini udah ada banyak aplikasi dan situs khusus yang menyediakan kalkulator BMI praktis.
Tapi, kita juga masih bisa menghitung secara normal menggunakan rumus yang udah ditentukan.
Berikut ini beberapa hal yang perlu kita ketahui sebelum menghitung berat badan ideal dengan kalkulator BMI.