Bukan Pelit Tapi Irit, Belajar dari Buku Happiness Without Money!

By Indah Permata Sari, Kamis, 14 Oktober 2021 | 09:05 WIB
Buku 'Happiness Without Money' (foto : gramedia.com)

Hidup Irit Agar Bahagia

Dalam buku terbitan Miracle, imprint khusus nonfiksi dari Penerbit m&c!, Happiness Without Moneykita memahami bahwa bukan dalam hidup kita harus bisa irit agar bisa bahagia.

Sebenarnya bukan dalam artian harfiah enggak punya uang sama sekali ya, tapi lebih ke bagaimana cara kita bisa irit.

Ngaku deh, mungkin kita pernah beli suatu barang yang sebenarnya enggak penting-penting banget dalam hidup kita.

Lalu setelah dibeli, efek senangnya singkat banget karena kita hanya membeli barang untuk memenuhi keinginan kita yang enggak ada habisnya, girls.

Baca Juga: Buku Jeda Sejenak: Ketika Kita Kehilangan Arah dan Pengin Bangkit

Pengalaman Penulisnya Langsung!

Dalam buku Happiness Without Money ini, sebenarnya kita bisa membaca dengan lengkap bagaimana penulis aslinya, yaitu Koike Ryunosuke, menggunakan uang dalam hidupnya.

Jadi buku yang dia tulis ini enggak hanya sekedar teori saja, tapi sudah dilakukan duluan olehnya!