Takut akan perubahan
Ya, zona nyaman itu diam-diam menakutkan.
Saat kita terlanjur menikmati keadaan dan merasa aman, justru itu menghindarkan kita dari kemajuan.
Kemajuan perlu gebrakan dan perubahan, yang mungkin menyakitkan dan perlu perjuangan lebih guna mencapai sesuatu yang diinginkan.
Jika kita demotivasi, kemajuan akan sulit dijangkau dan meninggalkanmu di zona nyaman lebih lama.
Melakukan sesuatu enggak sesuai minat
Coba tanya pada diri sendiri, apakah yang kita lakukan sudah sesuai minat atau belum, ya?
Jangan hanya karena kewajiban dan demi mendapatkan nilai, kita jadi terpaksa melakukan seusatu yang sebenarnya enggak sesuai minat, nih.
Bukannya bahagia, kita malah akan tertekan, stres, dan kehilangan motivasi untuk melakukannya!