V BTS Minta Maaf karena Hanya Duduk Selama Konser PERMISSION TO DANCE ON STAGE

By Septi Nugrahaini Rahmawati, Senin, 25 Oktober 2021 | 10:10 WIB
V 'BTS' (Big Hit)

CewekBanget.ID - Mana nih ARMY yang kemarin udah senang-senang sama BTS di BTS PERMISSION TO DANCE ON STAGE?

Meskipun digelar secara online, pastinya konser kemarin ngobatin kangennya ARMY lihat BTS di atas panggung lagi.

Tapi di konser kemarin, V enggak bisa ikut tampil dengan melakukan koreografi bareng member BTS lainnya karena kakinya yang mengalami masalah.

Baca Juga: 3 Poin Tentang Pembatalan Seluruh Konser BTS MAP OF THE SOUL

Dalam konser tersebut, V meminta maaf pada penggemar karena merasa enggak bisa tampil maksimal.

Ngaku enggak bersenang-senang sepenuhnya

Di segmen member berbicara di atas panggung, V bilang dirinya enggak bisa merasakan bersenang-senang sepenuhnya di atas panggung.

Pasalnya ia yang duduk hanya bisa melihat member lainnya menari.

Ia berjanji akan menjaga kesehatannya agar bisa tampil lebih baik untuk konser-konser mendatang.

Baca Juga: Gelombang Kedua COVID-19 di Korea, Apa Kabar Rencana Konser BTS?

Merasakan yang dirasakan Jungkook

Yup, V juga bilang kalau dirinya yang duduk saat konser mengingatkannya pada Jungkook beberapa waktu lalu.

FYI, Jungkook dulu juga pernah harus absen dari tampil menari bareng member BTS lain karena kakinya yang lagi terluka.

Permintaan V 'BTS' di Weverse

Setelah konser, V memberikan update di Weverse dan meminta maaf pada penggemar.

"Aku akan balik lagi dengan lebih baik.

Aku minta maaf enggak bisa tampil dengan cukup baik padahal kalian semua udah membeli tiket konser yang mahal," tulisnya.

V BTS minta maaf

Baca Juga: Big Hit Ent Umumkan Tunda Seluruh Rangkaian Konser BTS karena Corona

Konser offline BTS PERMISSION TO DANCE ON STAGE -LA

Konser Permission to Dance On Stage - LA akan dilangsungkan selama 4 hari, girls.

Yaitu pada 27 - 28 November dan 1 - 2 Desember 2021 di SoFi Stadium.

Kapasitas penuh untuk SoFi Stadium adalah 70 ribu penonton yang bisa ditambah hingga 100 ribu penonton.

Semoga saat konser selanjutnya, V udah bisa ikut berpartisipasi dalam tiap koreografinya, ya! Get well soon, V!(*)