Awas, 5 Makanan Ini Ternyata Enggak Boleh Disimpan di Dalam Kulkas!

By Salsabila Putri Pertiwi, Selasa, 9 November 2021 | 12:20 WIB
Kulkas (today.com)

Kentang

Irisan kentang

Jangan pernah menyimpan kentang di dalam kulkas, ya!

Mendinginkan kentang di kulkas dapat mengubah pati kentang menjadi gula lebih cepat.

Ini dapat menjadi bahaya karena saat kentang dipanggang atau digoreng, kandungan gula tersebut dapat menghasilkan zat kimia penyebab kanker bernama akrilamida.

Sebaiknya simpan kentang di tempat yang gelap dan sejuk untuk mencegah warna kentang berubah menjadi hijau, khususnya setelah dikupas atau dipotong.

Baca Juga: 3 Makanan dan Minuman Ini Enggak Boleh di Dalam Kulkas. Bisa Meledak!

Bawang

Bawang merah dan bawang putih yang belum dikupas enggak dianjurkan untuk disimpan dalam kulkas.

Bawang sebaiknya disimpan di tempat yang sejuk, gelap, dan memiliki ventilasi udara yang baik.

Tapi kalau bawang merah sudah dikupas atau dipotong dan bawang putih dimasukkan dalam campuran minyak, memang sebaiknya disimpan dalam kulkas selama beberapa waktu.