Say No to Drugs! Ini Penjelasan tentang Kecanduan Narkoba pada Remaja

By Salsabila Putri Pertiwi, Selasa, 14 Desember 2021 | 21:05 WIB
Ilustrasi narkoba (foto : kompas)

Kesenangan Sesaat

dr. Nadia Octavia juga menyebut, narkoba kerap menjadi pelarian dari masalah yang sedang dihadapi remaja karena efeknya yang seolah memberikan solusi dan membuat diri seakan-akan jadi lebih tenang.

Pasalnya, efek narkoba dapat membuat seseorang merasa percaya diri, bahagia, dan enerjik sesaat.

Nah, efek inilah yang membuat remaja, yang awalnya hanya coba-coba, menjadi ketagihan dan terjebak dalam pusaran candu narkoba yang membahayakan nyawa.

Masalahnya, untuk mengembalikan dan mempertahankan euforia yang timbul setelah mengonsumsi narkoba, dosisnya pun harus terus menerus ditingkatkan.

Inilah yang membuat banyak pecandu narkoba sulit keluar dari jebakan tersebut.

 

Pemberontakan

Mencoba narkoba juga bisa jadi merupakan cara remaja menunjukkan sikap pemberontakan dan pembuktian terhadap orang-orang dalam kelompoknya.

Bukan enggak mungkin, kebutuhan akan validasi dari orang lain membuat remaja kemudian mencoba narkoba sebagai pengalaman baru, supaya dirinya dianggap keren dan berani.

Selain itu, beberapa jenis narkoba memang membuat orang yang mengonsumsinya cenderung bertindak lebih agresif, kasar, hingga membahayakan orang lain.

Apapun alasannya, kita harus sangat menjauhkan diri dari narkoba serta bahayanya ya, girlsSay no to drugs!

 

(*)