CewekBanget.ID - Kegagalan adalah hal yang sangat manusiawi, tapi kita mungkin sulit untuk menerimanya.
Selain karena ambisi pribadi, omongan orang lain dan cara mereka mendefinisikan kesuksesan mungkin malah membuat kita minder karena enggak berhasil mencapai standar kesuksesan tersebut.
Tapi jangan patah semangat dulu ya, ingat 5 hal ini untuk terus maju!
Gagal Sekali Bukan Gagal Selamanya
Yuk, berhenti memperlakukan diri sendiri dengan buruk dan memberatkan diri sendiri.
Kita mungkin beberapa kali menemui kegagalan dan enggak bisa melakukan sesuatu seperti yang diharapkan, tapi bukan berarti kita adalah sebuah kegagalan dan enggak dapat melakukan hal yang benar.
Ingat, banyak banget orang sukses yang berkali-kali mengalami kegagalan sebelum nama mereka dikenal seperti sekarang ini.