CewekBanget.ID - Film trilogi Dear Nathan menjadi salah satu film remaja populer dengan jalan cerita yang enggak ngebosenin.
Film yang dibintangi oleh Amanda Rawles sebagai Salma dan Jefri Nichol sebagai Nathan emang enggak pernah sepi penonton.
Sekuel ketiganya yang berjudul Dear Nathan: Thank You Salma telah dirilis pada 13 Desember 2021 lalu dan menjadi penutup perjalanan cinta Nathan dan Salma.
Menceritakan tentang Nathan dan Salma yang telah beranjak dewasa, film terakhir dari Dear Nathan ini enggak sekadar menyuguhkan kisah cinta.
Terdapat isu pelecehan seksual dan para karakter baru yang diperankan oleh aktor papan atas membuat film Dear Nathan: Thank You Salma terasa relevan dan fresh.
Beberapa waktu lalu CewekBanget.id kedatangan Amanda Rawles sebagai pemeran Salma, girls!
Amanda Rawles nge-spill siapa aja pemain baru yang dihadirkan hingga persiapan yang dilakukan untuk memerankan tokoh Salma versi dewasa.
Penasaran seperti apa ceritanya?
Yuk simak artikel selengkapnya!
Baca Juga: Amanda Rawles dan Jefri Nichol Pernah Cinlok Sampai Berantem
Proses syuting dilakukan dari sebelum pandemi?
Amanda Rawles menjawab pertanyaan tersebut dengan 'hoaks' ya, girls.
"Syutingnya tuh tahun 2020 itu tuh pas pandemi-pandeminya. Di situ kita juga udah mulai menerapkan protokol-protokol kesehatan, harus antigen.
Itu lagi awal pandemi, kayaknya pertama kali aku syuting film di era pandemi deh," ungkap Amanda Rawles.
Hal tersebut bikin proses syutingnya lebih menantang, alasannya?
"Karena kita udah mikirin dramanya, udah mikirin skrip. Tapi at the same time tetap harus aware dengan protokol yang ada," jelas Amanda.
Berkat kedisiplinan para artis dan kru dengan protokol kesehatan, proses syuting film pun bisa berjalan lancar dan aman.
Akan kedatangan para pemeran baru?
Enggak lupa, Amanda juga memberi tahu para pemeran baru yang muncul di film Dear Nathan: Thank You Salma.
Baca Juga: Dakota Johnson Pas Remaja Sering Tukeran Baju Sama Pacarnya!
"Ada tiga pemain baru yang cukup siginifikan lah dalam film ini," spill Amanda.
Terdapat musisi Ardhito Pramono yang berperan sebagai Afkar, lalu aktris kece Indah Permatasari, dan satu pemeran lainnya yang masih dirahasiakan.
Cara mendalami karakter Salma yang lebih dewasa
Film Dear Nathan: Thank You Salma memang menjadi sekuel yang lebih kompleks dan dewasa.
Enggak cuma jalan ceritanya, karakter yang ada dalam film pun digambarkan telah beranjak dewasa.
Lalu bagaimana cara Amanda Rawles bisa memaksimalkan kemampuan beraktingnya untuk memerankan tokoh Salma yang lebih dewasa.
"Aku lebih me-recall kembali karakter Salma yang pernah aku mainkan.
Karena akan lebih mudah memerankan karakter yang pernah kita mainkan dong, karena udah cukup kenal sama karakternya.
Terus sempat bahas juga sama Jefri 'kira-kira perkembangan kita berdua apa aja sih yang beda' dan nonton kembali film-film sebelumnya," jawab Amanda.
Baca Juga: Amanda Rawles Bocorin 5 Trik Tampil Trendi Pakai Boots, Intip Yuk!
Wah selain kemampuan akting para aktris dan aktornya telah mumpuni, team work mereka juga patut diacungi jempol ya girls!
Simak obrolan seru seputar film Dear Nathan: Thank You Salma bareng Amanda Rawles, selenkapnya di sini!
Baca Juga: Pengeluaran Rp 20 Juta Per Bulan, Amanda Rawles Kaget Tinggal di Sidney!
(*)