CewekBanget.ID - Aktris muda blasteran Australia-Indonesia ini punya tips makeup simpel untuk para cewek yang berhijab, dia adalah Amanda Rawles!
Jadi buat kamu yang pengin mulai belajar pakai makeup, wajib banget baca dan simak tips nya terlebih dahulu dari Amanda Rawles.
Baca Juga: Hospital Playlist Musim Kedua Tunda Penayangan Episode 7, Ada Apa?
Pakai primer yang juga menghidrasi kulit
Langkah pertama, Amanda selalu mengaplikasikan primer sebagai base makeup-nya.
"Aku pakai produk ini supaya makeup lebih tahan lama," ujar Amanda Rawles.
Lalu sebelum lanjut menggunakan makeupitem lainnya, Amanda akan membiarkan primer tersebut meresap sempurna di kulit wajah.
Baca Juga: Berperan Sebagai Oh Ha Rin, Yeri Optimis Blue Birthday Bakal Sukses
Pakai concealer dengan membentuk segitiga di bawah mata
Enggak cuma untuk menyamarkan dark spot, concealer juga bisa digunakan untuk mempertegas bentuk wajah.
"Di sini aku pakai concealer di bawah mata dan bikin bentuk segitiga untuk meng-highlight wajahnya," jelas Amanda.
Enggak cuma di bawah mata, Amanda Rawles juga mengaplikasikan concealer di hidung, dagu, dan dahi.