CewekBanget.ID -Labia atau bibir vagina adalah salah satu bagian dari organ intim cewek.
Enggak bisa dipungkiri, banyak mitos seputar organ intim cewek termasuk yang berkaitan dengan labia beredar di masyarakat.
Beberapa mitos di bawah ini sebaiknya jangan lagi kita percaya, girls!
Karena keliru dan belum terbukti kebenarannya, lho!
Melansir womenshealth.mag, Sara Twogood, M.D. seorang gynekolog di USC Keck School of Medicine memaparkan beberapa mitos sepurar labia yang enggak perlu dipercaya!
Baca Juga: Jangan Keliru, Wajib Tahu 5 Fakta Penting Bibir Vagina alias Labia!
1. Infeksi jamur berawal dari labia
Kenyataannya, ukuran masing-masing labia yang dimiliki setiap cewek berbeda-beda.
Labia majora yang terletak di bagian bibir vagina paling luar memiliki ukuran yang disesuaikan dengan kandungan lemak pada bagian tersebut.
Semakin banyak lemak, semakin besar juga ukuran labia majoranya.
Sementara labia minora, bagian bibir vagina dalam memiliki banyak variasi di tiap cewek.
Beberapa cewek ada juga yang merasa kalau labia yang dia miliki terlalu besar dan enggak nyaman, sehingga membutuhkan operasi labiaplasty untuk membuat ukuran labia terlihat lebih 'normal'.