Bukan Cuma dari Kopi, Kafein Juga Bisa Ditemukan Pada 5 Hal Ini!

By Salsabila Putri Pertiwi, Minggu, 13 Februari 2022 | 20:30 WIB
Es kopi (melmagazine.com)

CewekBanget.ID - Kafein sering ditemukan pada kopi dan teh.

Mungkin kafein pada kopi jadi salah satu yang populer sekaligus kerap dianggap sebagai biang masalah kesehatan.

Tapi sebetulnya, kafein enggak hanya terdapat pada 2 jenis minuman tersebut, lho.

Jangan-jangan 5 makanan dan minuman yang kita nikmati seperti berikut ini juga memiliki kandungan kafein di dalamnya!

Protein Bar

Sudah tahu belum nih, kalau protein bar mengandung kafein?

Ini wajar saja kalau protein bar yang kita konsumsi memiliki rasa kopi.

Melansir dari The Healthy, kafein ini datang dari campuran kopi, kokoa, dan sebagainya.

Fyi, beberapa protein bar mengandung kafein yang setara dengan 1 shot espresso, lho.

Baca Juga: Enggak Selalu Buruk, Kopi Bisa Memberikan 4 Manfaat Kesehatan Ini!

Minuman Berenergi

Minuman berenergi yang biasa diminum setelah berolahraga atau beraktivitas diketahui mengandung kafein.