CewekBanget.ID - Buat kita yang enggak suka tampilan ribet, masih bisa kok pakai item dress di hari lebaran nanti!
Kuncinya, pilih model dress yang simpel namun tetap memberikan kesan tampilan yang modis.
Buat yang bingung pengin pilih model dress seperti apa, kita bisa mensontek beberapa gaya dari para selebgram hijab tanah air.
Salah satunya Dwi Handayani atau @dwihandaanda!
Berikut beberapa model dress hijab simpel tapi modis yang bisa dipakai buat lebaran ala selebgram Dwi Handayani. Tiru yuk!
#PowerUpRamadan
Baca Juga: 5 Model Dress Lebaran Modis ala Hamidah Rachmayanti. Tiru Yuk!
Bosan dengan dress warna putih buat lebaran?
Alternatifnya bisa pakai dress polos dengan warna beige atau krem yang netral.
Padukan dengan hijab pashmina warna senada yang warnanya lebih gelap dari warna dress, ya!
Dress dengan warna pastel seperti nude atau pink pastel emang manis banget dipakai buat lebaran!
Kita bisa memilih dress model ruffle cantik seperti yang dikenakan Mama Freya ini.
Biar enggak terkesan too much, cukup kenakan hijab paris polos dengan warna yang senada.
Pengin tampil lebih elegan saat lebaran? Kenakan dress hijab motif dengan material bahan jatuh seperti silk atau chiffon.
Material bahan seperti ini bisa membuat kita terlihat lebih slim, lho!
Dress dengan motif kotak-kotak juga bisa jadi andalan buat dipakai saat silaturahmi ke rumah sanak saudara di hari lebaran!
Baca Juga: Rekomendasi 5 Dress Putih Modis 100 Ribuan di Shopee Buat Lebaran!
Kita bisa menambahkan item vest warna hitam serta hijab hitam polos biar makin modis namun tetap terlihat simpel.
Mau pakai dress motif abstrak yang colorful saat lebaran? Bisa banget!
Pilihlah dress yang motifnya berwarna pastel biar tetap memberikan kesan lembut nan anggun.
Padukan dengan hijab dengan warna netral atau pastel seperti nude atau beige, ya!
Baca Juga: 4 Cara Biar Kelihatan Modis Maksimal saat Pakai Dress di Hari Lebaran!