Enggak Perlu Minum Obat, Begini 4 Cara Atasi Asam Lambung Saat Puasa!

By Salsabila Putri Pertiwi, Rabu, 6 April 2022 | 23:10 WIB
ilustrasi asam lambung (kompas.com)

CewekBanget.ID - Puasa Ramadan tentunya dilakukan dalam rangka menjaga tubuh kita tetap sehat.

Tapi pada beberapa kasus, puasa dapat menyebabkan asam lambung naik dan memicu sejumlah masalah kesehatan seperti maag dan GERD.

Makanya, sebaiknya kita mengetahui sejumlah cara untuk mengatasi masalah asam lambung.

Enggak perlu minum obat, kita bisa lakukan 4 hal ini untuk mengatasi masalah asam lambung naik saat puasa.

Kurangi Berat Badan

Fyi, asam lambung memang cenderung lebih mudah naik pada orang yang memiliki berat badan berlebihan atau obesitas.

Bukan tanpa alasan, otot diafragma pada orang yang obesitas mendapatkan tekanan lebih sehingga otot esophaegal sphincter yang berbentuk cincin di ujung bawah kerongkongan naik dan menyebabkan hiatus hernia.

Salah satu metode yang bisa kita lakukan untuk mulai mengontrol berat badan dan mencegah asam lambung naik adalah dengan rajin berolahraga dan menjaga pola makan tetap normal.

Selain itu, karena sekarang kita sedang berpuasa, kita bisa manfaatkan momen ini untuk fokus menjaga berat badan tetap ideal.

Baca Juga: Bau Mulut Bisa Jadi Tanda 3 Masalah Ini, Termasuk Asam Lambung Naik!

Mengatur Pola dan Cara Makan

Asam lambung bisa kambuh ketika kita enggak menjaga pola dan cara makan.