Bebas Bakteri dan Kuman, Bershikan Sikat Gigi yang Habis Dipakai dengan Cara Ini

By None, Senin, 25 April 2022 | 14:53 WIB
Ilustrasi sikat gigi (gpsc.com.au)

CewekBanget.ID - Menjaga kebersihan sikat gigi juga enggak kalah penting lho, girls!

Namun sayangnya, banyak banget dari kita yang langsung menaruh sikat gigi di tempatnya semula tanpa membersihkannya terlebih dahulu.

Membersihkan sikat gigi setelah memakainya bisa mencegah bakteri dan kuman yang kemungkinan menempel di sikat gigi.

Cara untuk membersihkannya juga sebenarnya enggak sulit, kok.

Baca Juga: Coba 5 Tips Ini Biar Sikat Gigi Tetap Terawat dan Berfungsi Optimal!

Melansir Kompas.com melalui Parapuan.co, yuk kepoin gimana cara membersihkan sikat gigi yang tepat sehabis dipakai!

1. Cuci tangan

Sebelum membersihkan sikat gigi, cuci tangan terlebih dahulu dengan sabun dan air setidaknya selama 20 detik setiap kali akan menyentuh sikat gigi.

Hal ini dilakukan karena tangan adalah perantara penularan bakteri, virus, dan kuman.

Artinya, dengan mencuci tangan sebelum dan sesudah menyikat gigi akan membantu menghentikan penyebaran kuman ke sikat gigi.

2. Gunakan air panas

Kita bisa membersihkan sikat gigi dengan menyiram bulu sikat gigi menggunakan air panas sebelum dan sesudah digunakan.