Harapan Sandiaga Uno Bagi Generasi Muda dalam Pengembangan Pariwisata Berkelanjutan

By Elizabeth Nada, Kamis, 9 Juni 2022 | 21:45 WIB
Sandiaga Uno (CewekBanget.ID / Nada)

CewekBanget.ID - Girls, isu pariwisata berkelanjutan memang jadi salah satu isu yang sedang digencarkan pemerintah, khususnya Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) Indonesia.

Bukan tampa alasan, sebab pariwisata berkelanjutan merupakan sebuah kesepakatan antar negara-negara melalui United Nation World Tourism Organization (UNWTO).

Sekilas tentang pariwisata berkelanjutan di Indonesia

Dalam website resmi Kemenparekraf, yakni kemenparekraf.go.id, dijelaskan bahwa yang dimaksud dengan pariwisata berkelanjutan adalah pengembangan konsep berwisata yang dapat memberikan dampak jangka panjang.

Baik itu terhadap lingkungan, sosial, budaya, serta ekonomi, untuk masa kini dan masa depan bagi seluruh masyarakat lokal maupun wisatawan yang berkunjung.

Dalam upaya mengembangkan pariwisata berkelanjutan, Kemenparekraf memiliki empat pilar fokus yang dikembangkan.

Mulai dari pengelolaan berkelanjutan (bisnis pariwisata), ekonomi berkelanjutan (sosio ekonomi) jangka panjang, keberlanjutan budaya yang harus selalu dikembangkan dan dijaga, serta aspek lingkungan.

Hospitour 2022

Berkaitan dengan itu, sebagai institusi di bidang pariwisata, Fakultas Pariwisata Universitas Pelita Harapan (UPH) turut berpartisipasi dalam upaya meningkatkan kesadaran generasi muda untuk ikut berkontribusi.

Baca Juga: UNESCO Khawatirkan Proyek Jurassic Park di Pulau Komodo, Pemerintah Indonesia Diminta Hentikan

Ikut bertanggung jawab dalam menjalankan pariwisata yang berkelanjutan, Fakultas Pariwisata UPH pun mengadakan penyelenggaraan HOSPITOUR.

HOSPITOUR 2022 mengambil tema “RESET” yang merupakan kepanjangan dari Reinforcing Economic Sustainability by Empowering Local Tourism.

Salah satu acara yang diadakan pada rangkaian HOSPITOUR 2022 adalah talkshow nih, girls.

Dalam talkshow Hospitour 2022, Dr. H. Sandiaga Salahuddin Uno, selaku Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif menyampaikan harapannya kepada kita, para generasi muda, untuk berperan dalam pariwisata berkelanjutan.

Sandiaga Uno sebagai pembicara

Apa saja harapan pak Menteri untuk kita terkait peran kita dalam pengembangan pariwisata berkelanjutan?

“Saya mengharapkan para generasi muda untuk berinovasi, beradaptasi dan berkolaborasi. Tentunya dengan semangat 3G, yaitu G pertama Gercep, gerak cepat. Geber, gerak bersama, dan yang terakhir Gaspol” ujar Sandiga Uno.

Berinovasi, yuk!

Pertama, pak Sandiaga mengajak kita para generasi muda untuk mulai berinovasi.

Baca Juga: Sandiaga Uno Ungkap Surat Cinta dari Nur Asia Ketika Jaman Pacaran Tahun 90-an!

Kita bisa coba untuk lebih peka melihat peluang terkait pariwisata, tren apa yang digemari para konsumen.

Tentunya bukan untuk saat ini saja, tapi juga berkelanjutan, dengan dapat mendukung kesejahteraan masyarakat dan peduli pada kelestarian lingkungan.

Apalagi bagi kita yang jadi mahasiswa fakultas pariwisata, kita bisa menciptakan lapangan pekerjaan sesuai dengan pengajaran yang kita dapat.

"Ke depan, mereka (para mahasiswa pariwisata) akan membantu sekaligus membangkitkan industri pariwisata dan ekonomi kreatif di Indonesia," ujar Sandiaga Uno.

Terkait hal itu, Sandiaga Uno pun berharap, perguruan tinggi dapat mencetak lulusan pariwisata yang sudah dibekali kemampuan dan keterampilan yang lengkap seperti UPH.

Beradaptasi dan gerak cepat

Penting buat kita untuk beradaptasi dengan kemajuan yang ada, terkait dengan dunia pariwisata.

Kita diharapkan mampu menjadi pribadi yang lebih fleksibel dan bergerak cepat untuk peka menangkap isu-isu pariwisata yang ada.

Yup! tentunya kita pun harus terus beradaptasi dengan kemajuan teknologi yang ada.

Baca Juga: UNESCO Khawatirkan Proyek Jurassic Park di Pulau Komodo, Pemerintah Indonesia Diminta Hentikan

Enggak bisa dipungkiri, kemajuan teknologi pun berdampak pada pariwisata.

Kita pun jadi lebih mudah mengetahui berbagai hal tentang pariwisata, destinasi baru, destinasi apa yang sedang populer, dan lain sebagainya, melalui media sosial.

Tentunya, kita pun juga bisa menjadi agen perubahan yang bergerak cepat untuk terut serta membantu mempromosikan, bahkan ikut mengembangkan pariwisata terdekat di daerah kita.

Menparekraf tengah menyaksikan Festival Pantai Lapasi saat melakukan visitasi ke Desa Wisata Lapasi yang merupakan 50 desa wisata terbaik Anugerah Desa Wisata Indonesia, Maluku Utara, Kamis (16/6/2022).

Berkolaborasi dengan gerak bersama, yuk!

Terakhir, yang juga jadi harapan Sandiaga Uno adalah kita mampu berkolaborasi dan bergerak bersama.

Kita sebagai generasi muda diharapkan mau ikut ambil bagian dan peran dalam membantu berjalannya pariwisata berkelanjutan.

Caranya bisa dengan berkolaborasi bersama komunitas terkait pengembangan, ataupun ikut menyukseskan program pemerintah terkait pariwisata berkelanjutan.

Itu dia beberapa harapan dan tips dari Sandiaga Uno terkait peran kita para generasi muda, para #GirlsIn5piration, untuk turut serta dalam pengembangan pariwisata berkelanjutan. Semangat!

Baca Juga: Bus Pariwisata Tabrak Pohon di Sukabumi, 2 Pelajar Tewas dan Sopir Sempat Tidak Ditemukan di TKP

(*)