DM dari Brisia Jodie Dibuka Setahun Kemudian oleh Stevan Pasaribu

By Novita Caesaria, Minggu, 19 Juni 2022 | 14:05 WIB
Stevan Pasaribu (IG: stevan_pasaribu)

CewekBanget.ID - Siapa yang pernah mendengar lagu Belum Siap Kehilangan milik Stevan Pasaribu?

Setelah single solonya viral, beberapa waktu lalu Stevan Pasaribu kembali merilis single berjudul Ternyata Hanya Kamu berkolaborasi dengan Brisia Jodie.

Ternyata Hanya Kamu yang dinyanyikan duet oleh Stevan dan Jodie menceritakan tentang seseorang yang menemukan tambatan hati.

Single tersebut juga sudah ada MV-nya lho, dibuat spesial dengan konsep mini series dan dibintangi langsung oleh Stevan Pasaribu dengan Brisia Jodie.

Selain mengenalkan single baru, Stevan juga bermain fakta tentang dirinya. Penasaran? Yuk kenalan dengan Stevan lebih jauh!

Pernah bikin band dengan teman-teman

Memang passionate di bidang musik, saat kuliah Stevan sempat membuat band dengan teman-temannya yang diberi nama Stevan and Friends.

Selain untuk mengasah bakat bermusik, Stevan dan teman-temannya membuat band juga untuk mencari uang walaupun kenyataannya tidak pernah mendapat bayaran yang layak.

"Bayarannya 4 M, 'makasih mas, mainnya mantap'," jelas Stevan. Fyi, sekarang band tersebut telah bubar dan Stevan memilih fokus untuk menjadi penyanyi solo.

Baca Juga: Sering Menang, Stevan Pasaribu Dilarang Ikutan Kompetisi Nyanyi!

Sudah kenal Brisia Jodie sebelum bergabung ke Indonesian Idol

Kolaborasi Brisia Jodie dan Stevan Pasaribu

Ternyata Stevan Pasaribu dan Brisia Jodie sudah berteman sejak lama, berawal dari direct massage (DM) Instagram.

"Dia sama aku sama-sama suka nge-cover terus ternyata dia DM, aku bukanya setahun kemudian," kenang Stevan lalu tertawa.

Stevan mengaku kalau dirinya emang jarang banget buka dan ngecek direct massage.

Brisia Jodie dan Stevan Pasaribu

Setelah itu mereka terus berkomunikasi hingga terciptalah lagu kolaborasi Ternyata Hanya Kamu.

Kerennya, saat ini Stevan sengaja meluangkan waktu untuk membalas dm dari fans di sosial media saat akhir pekan.

"Aku jadwalin sekarang, bisa sampai 2-3 jam scroll dm dan balesin. Biasanya komentar yang membangun atau ngucapin selamat selalu appreciate," ujar Stevan.

Baca Juga: Brisia Jodie dan Stevan Pasaribu Bilang Single Mereka Enggak Harus Meledak

Suka bereksperimen dengan rambutnya?

Dalam feeds Instagramnya, Stevan terlihat beberapa kali mengubah warna rambutnya dengan warna-warna yang playful.

Namun Stevan membantah kalau itu bukanlah eksperimen, melainkan arahan dari manajemennya.

"Sebenarnya itu bukan eksperimenku, itu manajemenku yang dulu suka kayak gitu.

Dicoba (warnain rambut) karena waktu itu lagunya ceria, yaudah nyoba deh. Eh yaudah gagal," ungkap Stevan.

Stevan juga bercerita kalau saat itu dirinya sampai di-unfollow ribuan orang, wah netizen ternyata enggak setuju ya.

"Mereka lebih suka aku yang lebih chill lah, yang lebih natural aja," tutur Stevan.

Saat ini Stevan juga lebih menyukai tampilan yang natural dengan rambut hitamnya karena dirasa sesuai dengan lagu-lagu miliknya.

Kita juga bisa menyimak video lengkap seputar fakta menarik dari Stevan Pasaribu di sini!

Baca Juga: Sivia Azizah Nikah dengan Cowok Bernama Pria Sekalian Reuni Blink

(*)