Bekas Jerawat Bisa Hilang Cuma Bermodalkan Jagung! Gini Caranya!

By Siti Fatimah Al Mukarramah, Rabu, 8 Juni 2022 | 19:57 WIB
Ilustrasi bekas jerawat merah (medicalnewstoday.com)

CewekBanget.ID - Bekas jerawat yang susah hilang emang bikin geregetan!

Terkadang, lebih susah menghilangkan bekas jerawat daripada menenangkan jerawat aktif.

Selain pakai produk skincare yang beredar di pasaran, kita bisa memanfaatkan bahan-bahan alami yang ada di sekitar kita.

Salah satunya jagung, nih!

Baca Juga: Cukup Pakai 7 Bahan Alami Ini, Bekas Jerawat Hitam Langsung Minggat!

Gimana caranya memanfaatkan jagung untuk memudarkan bekas jerawat?

FYI, jagung dikenal kaya akan nutrisi dan vitamin, mulai dari vitamin A, C, dan juga E, serta kaya akan antioksidan.

Nah, kita bisa menggunakan jagung sebagai bahan utama untuk membuat masker wajah.

Penasaran seperti apa cara membuat masker wajah dari jagung yang bisa membantu kita pudarkan bekas jerawat? Langsung kepoin caranya di bawah ini!

Pertama-tama siapkan 1 buah jagung muda, kemudian parut.

Setelah itu tinggal aplikasikan pada wajah yang sudah dibersihkan terutama di bagian bekas jerawat yang susah hilang.

Diamkan selama 20-30 menit, setelahnya bilas menggunakan air hingga bersih.