Cantika Abigail Curhat Jadi Cewek Dewasa Lewat EP Ode To Blue

By Novita Caesaria, Minggu, 3 Juli 2022 | 13:35 WIB
Showcase Ode To Blue (IG: abigailcantika)

CewekBanget.ID - Salah satu member GAC, Cantika Abigail merilis karyanya sebagai penyanyi solo yang terangkum dalam extended playlist (EP) Ode To Blue.

Mulai merilis single solo perdananya berjudul Start Over, kini Cantika telah memiliki EP Ode To Blue yang dirilis pada 2021 lalu.

Untuk merayakan karyanya, pada 15 Juli 2022 Cantika akan mengadakan intimate showcase 'Ode To Blue' di Ecology Bistro, Kemang, Jakarta Selatan.

Terdapat 5 lagu dalam EP Ode To Blue dan semuanya akan dinyanyikan oleh Cantika saat showcase nanti.

Ceritakan soal kegelisahannya sebagai seorang wanita

Sebagai penyanyi sekaligus penulis lirik dari lagu-lagunya, Cantika menceritakan makna dari EP Ode To Blue.

"Sebenarnya kalau secara keseluruhan ya menceritakan perasaan aku, terus kayak lika-liku, ups and downs aku sebagai seorang wanita yang bisa dibilang udah di umur yang dewasa," ungkap Abigail.

Cantika mulai menggarap EP Ode To Blue saat berusia 26 tahun, girls.

Saat itu Cantika merasa ada banyak pengalaman seperti quarter life crisis, percintaan, hingga kehidupan secara general yang menginspirasinya untuk menulis lagu.

Baca Juga: Beby Tsabina Langsung Ngisi Soundtrack Setelah 5 Tahun Enggak Nyanyi

 

"Menurut aku kayak 'ih seru ya ternyata kejadian ini'. Meskipun pas kejadiannya ada yang bikin aku sedih atau magical banget.