CewekBanget.ID - McDonald's Indonesia baru aja merilis merchandise terbaru edisi terbatas yaitu Minions tray!
FYI, Minions tray dikeluarkan bertepatan sama momen dirilisnya film Minions 2 "The Rise of Gru".
Minions tray ini bakal memudahkan kita saat pengin makan di dalam mobil. Khususnya ketika kita menyantap kentang goreng dan minuman favorit dari McD.
Buat kita para pecinta karakter Minions, pastinya pengin banget bisa mendapatkan Minions tray ini ya, girls!
Baca Juga: 7 Menu yang Wajib Dicoba dari McDonald's Taste of The World. Yummy!
Mau tahu gimana cara mendapatkan merchandise eksklusif ini? Langsung kepoin di bawah ini!
Minions tray merupakan wadah makanan dan minuman dengan desain khusus Minions yang dapat diletakkan di mobil maupun dijinjing langsung oleh konsumen.
Minions tray ini tersedia seluruh gerai McDonald’s Indonesia, ya!
Khusus tanggal 28 – 30 Juni 2022, Minions ray hanya bisa diperoleh melalui jalur Drive Thru dengan harga Rp149.000 disertai pembelian paket hemat medium apa saja atau dengan harga Rp195.000 disertai pembelian menu apapun di McDonald’s.
Karena jumlah Minions tray yang terbatas, maka konsumen cuma bisa membeli maksimal 2 Minions Tray per struk.
Lewat Instagram resmi @mcdonaldsid, terpantau kita masih bisa berkesempatan untuk mendapatkan Minions tray selama persediaan masih ada, kok. Jadi, jangan sampai kehabisan, ya!
Rilis kentang bentuk Minions dan 12 mainan Minions
Selain merilis Minions tray, McDonald's Indonesia juga mengeluarkan menu terbaru edisi terbatas yaitu kentang berbentuk Minions.
Minions Potatoes ini bisa kita dapatkan denga cara upgrade French Fries Paket Hemat dengan Minions Potatoes.
Enggak sampai di situ, McD juga kembali mengeluarkan mainan Minions yang bisa didapatkan lewat pembelian paket Happy Meal.
12 mainan Minions ini terbagi dalam 2 periode perilisan. Periode 1 sendiri sudah dimulai dari tanggal 1 Juli 2022 lalu.
Untuk info lebih lanjut bisa langsung kunjungi akun media sosial resmi McDonald's Indonesia ya, girls!
Baca Juga: Intip Peternakan Ayam McDonalds Indnonesia. Cara Potong Ayamnya Halal?
(*)
Baca Juga: McDonald's Indonesia Rilis Menu Ramadan dan Berbagai Program Ramadan Menarik!