Anti Grogi, 5 Cara Lebih Percaya Diri Saat Tampil di Depan Umum!

By Salsabila Putri Pertiwi, Minggu, 17 Juli 2022 | 16:00 WIB
Drama Korea 'Snowdrop' (foto : JTBC via Hancinema)

CewekBanget.ID - Pernah harus tampil di depan umum, tapi kita malah keburu grogi duluan?

Sebetulnya ini wajar, apa lagi jika kita jarang atau baru pertama kali mencoba tampil dan berbicara di hadapan banyak orang.

Tapi tentu kita enggak mau hal ini berlangsung terus-menerus, kan?

Nah, tenang girls! Ada sejumlah tips untuk meningkatkan kepercayaan diri dan lebih luwes tampil di depan umum seperti ini.

Menyiapkan Diri

Yang jelas, kita bakal lebih percaya diri tampil di hadapan umum kalau kita yakin sudah menyiapkan segalanya dengan matang.

Perhatikan lagi pembawaan diri, cara berbicara, postur tubuh, hingga hal-hal yang harus disampaikan sebelum maju ke hadapan khalayak.

Rajin berlatih itu penting, lho! Kita juga bisa melakukannya secara sendirian, misalnya di depan kaca, atau sambil meminta bantuan pada orang lain untuk memperhatikan latihan kita.

Latihan dapat membantu kita lebih siap dan percaya diri.

Baca Juga: Bikin Geli, Ini 5 Tanda Orang Kelewatan Narsis! Enggak Banget Lho!

Menyemangati Diri Sendiri

Ada atau enggak ada dukungan dan semangat dari orang lain, yang paling utama adalah semangat yang diberikan oleh diri kita untuk diri kita sendiri.