CewekBanget.ID - Di usia remaja, biasanya kita lagi semangat-semangatnya mengeksplor banyak hal, salah satunya makeup.
Melihat berbagai tutorial makeup di media sosial pastinya ini membuat kita jadi pengin menirunya juga.
Supaya makeup tampak sempurna, maka kita perlu membeli banyak produk makeup. Ini pastinya bakal bikin pengeluaran kita membengkak, nih!
Padahal, remaja kayak kita enggak harus punya banyak produk makeup, lho!
Biar irit pengeluaran, remaja cukup beli 5 makeup item di bawah ini aja untuk menciptakan tampilan yang menawan!
Baca Juga: 5 Tips Makeup Buat Samarkan Pori Besar. Flawless Kayak Pakai Filter!
1. Produk complexion yang ringan
Karena kulit kita masih'belum banyak 'dosa' nya, kita cukup memilih produk complexion yang ringan banget di kulit wajah kita.
Enggak perlu punya BB cream, cushion, apalagi foundation, kita bisa memilih complexion seperti CC Cream, DD Cream atau tinted moisturizer yang bertekstur lebih ringan namun punya coverage yang bisa menutupi noda-noda di wajah.
Kalau enggak suka pakai CC/DD Cream, kita bisa memilih bedak padat atau bedak tabur yang formulanya memang dikhususkan buat remaja.
2. Lip tint
Biar tampilan terlihat lebih segar, kita butuh pewarna bibir biar enggak pucat namun tetap memberikan kesan yang natural.
Nah, produk lip tint atau lip stain cocok banget nih buat remaja kayak kita.
Biasanya formula lip tint ringan banget dan bisa memberikan kesan segar yang natural tanpa terlihat menor.
Ada banyak warna lip tint yang bisa kita pilih, mulai dari merah, oranye, hingga pink, tinggal disesuaikan aja sama selera kita, ya!
3. Cream blush
Produk cream blush biasanya lebih praktis buat diaplikasikan. Enggak perlu brush, cukup ditap-tap aja pakai tangan.
Cream blush juga enggak meninggalkan kesan warna yang 'ngeblok' banget di wajah sehingga bisa terlihat natural.
Selain itu, cream blush juga bisa kita aplikasikan sebagai eye shadow, nih!
Baca Juga: Makeup Makin Nempel dan Natural, Harus Pakai 4 Skincare Ini Dulu!
4. Lip cream
Karena kita masih sekolah dan uang jajan kita juga enggak seberapa, maka kita perlu produk makeup yang praktis dan multifungsi.
Nah, sekarang ini udah banyak banget produk lip cream atau lip crayon yang enggak cuma bisa diaplikasikan sebagai lipstik, namun juga bisa digunakan sebagai perona pipi bahkan kelopak mata!
Pilihlah produk lip cream berwarna terracotta, cokelat, atau coral yang akan memberikan kesan tampilan yang segar dan natural pada wajah remaja.
5. Brow mascara
Punya alis yang tipis atau terlihat botak? Kalau pakai pensil alis atau brow definer bisa menimbulkan kesan tampilan yang enggak natural dan terlihat lebih tua dari usianya.
Nah, buat kita yang alisnya pengin terlihat on point tapi tetap natural, kita bisa memanfaatkan produk brow mascara, girls!
Cukup disikat aja alis kita menggunakan produk brow mascara untuk mengisi bagian yang kosong pada alis kita.
Maka jadilah tampilan alis yang natural dan kece!
Nah, ternyata enggak perlu banyak beli produk makeup biar tampilan kita terlihat on point dan menawan kan, girls?
(*)
Baca Juga: Biar Kece, Ikuti 5 Tips Makeup Anti Luntur Ini Buat Nonton Konser!