Introspeksi Diri! 6 Hal Ini Bisa Bikin Kita Sulit Temukan Cinta Sejati

By Siti Fatimah Al Mukarramah, Rabu, 10 Agustus 2022 | 20:25 WIB
Karakter Choi Su Yeon di drama Extraordinary Attorney Woo (Netflix)

CewekBanget.ID - Siapa sih yang enggak pengin ketemu cinta sejati?

Meski semakin ke sini makin sulit menemukan cinta sejati, namun ini bukanlah hal yang mustahil!

Tapi, kalau masih ada beberapa hal ini yang melekat di diri kita, jangan harap kita akan cepat bertemu si 'the one'!

Yang ada ini akan menghambat kita untuk segera menemukan cinta sejati, nih! Duh, yuk introspeksi diri!

Baca Juga: Kalau Pacar Menunjukkan 5 Bahasa Tubuh Ini, Bisa Jadi Dia Selingkuh!

1. Mengisolasi diri        

Pengalaman cinta yang pahit di masa lalu akhirnya membuat kita menjadi pribadi yang lebih independen dan cenderung melakukan segala sesuatu sendiri.

Secara enggak sadar, kita pun akhirnya mengisolasi diri dari lingkungan.

Hal inilah yang membuat kita susah untuk mendapatkan kenalan cowok baru, apalagi memulai suatu hubungan yang baru.

Menjadi mandiri dan me time itu memang baik, tapi kalau terlalu berlebihan juga akan merugikan diri kita!

2. Selalu fokus pada hal-hal negatif

Saking insecure nya, kita pun selalu dikelilingi sama pikiran-pikiran yang negatif tentang apapun itu.