CewekBanget.ID - Meriahkan HUT RI yang ke-77, McDonald's Indonesia kembali merilis menu baru yang bertajuk #IniRasaKita.
Rangkaian menu #IniRasaKita ini menghadirkan cita rasa khas nusantara, lho!
Kali ini kita bakal ketemu lagi sama burger rendang dengan warna bun baru yang super gemes.
Ada juga menu dessert yang nyegerin yang identik banget sama menu khas Indonesia.
Penasaran apa aja rangkaian menu #IniRasaKita dari Mcd Indonesia? Langsung kepoin di bawah ini, yuk!
Baca Juga: McDonald's Indonesia Rilis Minions Tray, Makan di Mobil Anti Berantakan!
1. Burger Rendang (Rp. 29.091)
Burger dengan daging sapi dengan saus rendang istimewa, ditambah potongan bawang bombai segar, yang disajikan dalam setangkup roti empuk berwijen.
Bisa didapatkan dengan harga satuan mulai dari Rp. 29.091 (sebelum pajak) atau dengan harga paket termasuk McShaker Fries Cabe Ijo dan Soda Gembira mulai dari Rp. 45.455 (sebelum pajak) untuk paket medium.
2. Burger Rendang Spesial (Rp. 32. 273)
Sama kayak burger rendang di atas, bedanya ini ditambah dengan telur yang terasa lebih lengkap!
Harga satuannya mulai dari Rp. 32.273 (sebelum pajak) atau dengan harga paket mulai dari Rp. 48.636 (sebelum pajak) untuk paket medium.