CewekBanget.ID - Kalau terjadi manipulasi dalam hubungan kita dengan seseorang, baik kita menyadarinya atau enggak, itulah yang dikenal sebagai gaslighting.
Ini bukan cuma tentang hubungan pacaran, lho!
Gaslighting juga bisa terjadi dalam hubungan keluarga, pertemanan, kerja, dan sebagainya.
Kenali hal-hal seputar gaslighting berikut ini agar kita enggak terjebak!
Pelaku Gaslighting
Jangan salah! Pelaku gaslighting bisa siapa saja, termasuk orang-orang terdekat kita, dan bisa dilakukan secara sadar maupun enggak sadar.
Gaslighting juga rentan terjadi di internet, selain secara langsung.
Biasanya, pelaku memiliki kecenderungan atau kelainan psikologis narsistik sehingga kerap merasa dirinya paling penting dan enggak peduli dengan orang lain.
Pelaku juga manipulatif dan pandai berbohong sehingga seolah-olah dirinyalah yang menjadi korban dan enggak bersalah, hingga bikin korban yang asli menyalahkan diri sendiri atas hal-hal yang sebetulnya merugikan dirinya sendiri.
Baca Juga: Topik Chat Manipulatif dan 4 Tanda Gaslighting yang Harus Diwaspadai!
Korban Gaslighting
Semoga kita enggak menjadi korban gaslighting, ya!