Musim Nonton Konser di Indonesia, Simak Tips Ini Agar Selalu Aman!

By Salsabila Putri Pertiwi, Jumat, 16 September 2022 | 12:20 WIB
Selfie saat nonton konser (foto : Adobe stock)

Membawa Identitas

Tanda pengenal seperti KTP dan SIM jangan ditinggalkan ya, kalau hendak nonton konser!

Selain karena jadi syarat pemeriksaan data saat hendak menukar tiket dan masuk ke venue konser, identitas seperti ini akan sangat membantu kita apabila terjadi masalah atau musibah di lokasi.

Selain kartu identitas, di masa pandemi ini, kita biasanya juga diminta untuk mengunduh aplikasi PeduliLindungi dan menyiapkan sertifikat bukti vaksin, baik dalam bentuk soft file maupun dicetak di atas kertas.

Simpan semua dokumen dan kartu identitas di tempat aman supaya enggak gampang hilang.

Pastikan Kondisi Tubuh Fit

Masih pandemi, cuaca enggak menentu, nunggu konser dimulai bisa berjam-jam, tentu kita harus menjaga banget kondisi tubuh agar enggak tumbang.

Pasalnya, kita kerap harus berdiri selama berjam-jam untuk mengantre demi menukar tiket, menunggu giliran masuk venue, hingga menonton artis kesayangan kita di panggung.

Jangan lupa untuk makan terlebih dulu dan jangan sampai kita masuk ke dalam venue acara dengan keadaan perut kosong.

Jaga diri juga agar tetap terhidrasi dengan membawa air minum dan selalu minum sebelum konser dimulai, ya!

Kalau enggak, pastikan ada yang menjual air minum di sekitar lokasi konser dan minumlah sebelum memasuki area konser, serta tentu jangan lupa buang air dulu agar enggak repot saat konser hendak dimulai.

Kenali Arena Konser

Biasanya promotor atau pihak penyelenggara acara akan menyediakan seat plan dan denah arena konser.