Yuhu! Saatnya Nonton Konser Lagi, Jangan Lupa Do's and Don'ts-nya!

By Salsabila Putri Pertiwi, Rabu, 28 September 2022 | 18:15 WIB
ilustrasi konser besar (kompas.com)

CewekBanget.ID - Para penggemar musik di Indonesia makin dimanjakan saja di tahun ini, nih!

Setelah melalui masa-masa berat akibat pandemi COVID-19 selama 2 tahun terakhir, Indonesia mulai kembali membuka diri dan membolehkan aktivitas konser dan festival musik diselenggarakan secara offline lagi.

Pengalaman nonton konser secara langsung memang enggak bisa tergantikan oleh apa pun, bahkan oleh konser online sekali pun. Setuju?

Kita pasti excited banget nih, karena kini artis-artis lokal dan mancanegara bisa kembali menyelenggarakan konser musik di Indonesia.

Tapi tetap ingat berbagai do's dan don'ts saat konser berikut ini agar kita dan penonton lain bisa sama-sama nyaman, ya.

Enjoy the concert, girls!

Do: Perhatikan Peraturan Konser

Sebelum datang dan menonton konser, pastikan kita memperhatikan berbagai aturan dan ketentuan dari penyelenggara konser.

Ketahui apa saja yang harus dan dilarang dibawa saat konser.

Misalnya, kalau pihak penyelenggara melarang bawa makanan dan minuman ke dalam venue, kita bisa menghabiskan makanan dan minuman yang kita sediakan untuk mengisi perut sebelum mengikuti antrian masuk lokasi konser.

Atau, kalau kita enggak diperbolehkan membawa kamera profesional, kita jadi bisa menyimpan milik kita di rumah alih-alih memaksakan diri untuk membawanya ke lokasi konser dan malah disita panitia. Enggak mau hal itu terjadi, kan?

Baca Juga: Konser NCT 127 Tambah Hari! Ini Harga Tiket 'NEO CITY : JAKARTA - THE LINK' Buat Tanggal Baru

Don't: Ngaret

Beberapa acara konser punya jadwal yang cukup fleksibel, terutama soal jam penukaran tiket dan waktu masuk venue.

Tapi jangan sampai kita terlalu leha-leha dan malah ketinggalan acara konser yang sudah lama dinantikan ini.

Selalu pertimbangkan jarak tempuh dari lokasi tinggal kita ke tempat konser serta berbagai faktor yang mungkin menghambat kita.

Misalnya persiapan barang-barang yang wajib dibawa, kemacetan di jalan, dan cuaca.

Jangan malah skip penampilan artis kesayangan gara-gara datang terlambat, deh!

Do: Pakai Masker Saat Nonton Konser

Meski aturan sudah longgar, kita masih berada di tengah pandemi COVID-19.

Faktanya, enggak sedikit orang terpapar virus Corona setelah menghadiri konser, karena memang sulit mendeteksi dan menghindari orang lain yang sudah terkena virus sebelumnya di tengah kerumunan penonton konser.

Jadi hal terbaik yang bisa kita lakukan adalah memastikan masker tetap digunakan saat konser berlangsung.

Selain itu, akan lebih baik jika kita sudah mendapatkan vaksin COVID-19 lengkap sampai booster untuk mengurangi kerentanan gejala jika skenario terburuk paparan virus terjadi pada kita.

Baca Juga: Enggak Kepikiran, 5 Obat-obatan yang Wajib Dibawa Waktu Nonton Konser

Don't: Menyimpan Barang Sembarangan

Adanya banyak sekali orang di acara konser tentu bukan hal yang aneh.

Kita juga enggak bisa sepenuhnya percaya kalau semua orang yang ada di sana enggak punya maksud buruk.

Jadi, daripada panik gara-gara barang kita hilang atau dicuri, jaga barang-barang yang kita bawa sebaik dan seaman mungkin.

Jangan sampai kita menyimpan barang sembarangan dan malah terlalu sibuk mencari-cari barang tersebut saat hilang.

Do: Bawa Barang-Barang Seperlunya

Kita mungkin excited banget nih, pengin all out saat menghadiri konser artis kesayangan.

Tapi enggak perlu sampai heboh membawa semua jenis barang, kok!

Sekali lagi, perhatikan aturan yang ditetapkan pihak penyelenggara.

Jangan sampai barang-barang yang kita bawa enggak memenuhi ketentuan dan malah ditahan oleh panitia.

Bawa saja barang-barang yang memang diperlukan, seperti ponsel, dompet, kartu identitas, dan charger, serta mungkin kipas dan obat-obatan bagi yang membutuhkan.

Don't: Terlalu Sibuk Merekam Konser

Setiap orang punya cara masing-masing untuk menikmati konser.

Kalau kita tipe orang yang wajib merekam setiap penampilan saat konser berlangsung, enggak masalah sih, tapi jangan sampai seluruh perhatian kita tersita pada fancam yang kita ambil.

Selain itu, kalau memang kita hendak merekam konser, pastikan kamera yang kita gunakan enggak sampai menghalangi pemandangan orang lain di sekitar kita.

Idealnya, kamera atau ponsel diposisikan sejajar dengan mata kita saat merekam penampilan di konser, supaya orang di belakang kita enggak terhalang pandangannya.

Do: Makan dan Minum yang Cukup Sebelum Konser Dimulai

Jangan sampai kita ngonser dalam keadaan perut kosong!

Mengingat kebanyakan acara konser melarang kita bawa makanan dan minuman ke dalam venue, selalu pastikan kita sudah makan dan minum yang cukup sebelum menghadiri konser.

Yang terpenting, jangan lupa sarapan, ya.

Kita juga bisa minum yang cukup dulu sebelum konser dimulai agar enggak dehidrasi.

Don't: Mengganggu Orang Lain

Mau seru-seruan saat konser enggak perlu sampai mendorong-dorong atau mengganggu orang lain, tahu!

Selalu hargai orang-orang yang juga hadir di konser untuk menonton artis kesayangan seperti yang kita lakukan.

Fyi, menggunakan atribut seperti bando dengan aksesoris besar atau mengangkat banner terlalu tinggi juga bisa dikatakan mengganggu momen penonton lain, lho.

Jadi nikmati konser dengan cara yang bikin orang lain enggak merasa terganggu, ya. Kita pasti bisa, kok! 

Do: Enjoy the Show

Terakhir, selamat menikmati konsernya ya, girls!

Kita mungkin enjoy dengan menonton konser di garda terdepan atau duduk di tribun, berjingkrak-jingkrak diiringi lagu atau menyanyi bareng artis kesayangan, membawa lightstick atau enggak, merekam artis di panggung atau cukup menikmati penampilannya tanpa kamera.

Kita bisa ikut bersenang-senang di konser dengan cara masing-masing.

Selama cara kita menikmati konser enggak mengganggu orang lain, lakukan sepuas kita dan resapi setiap momen di konser yang berharga ini, ya!

Baca Juga: Ini 5 Cara Mengembalikan Suara yang Hilang Setelah Nonton Konser

(*)