Bekas Jerawat Enggak Bakal Hilang Kalau Masih Lakukan 5 Kebiasaan Ini!

By Siti Fatimah Al Mukarramah, Sabtu, 1 Oktober 2022 | 14:14 WIB
bekas jerawat (liveitbeautiful.com)

Stres ternyata juga bisa bikin bekas jerawat jadi makin susah hilang, lho!

Karena saat kita stres, tubuh membutuhkan lebih banyak nutrisi, seperti vitamin C.

Sebisa mungkin, lakukan beberapa hal saat kita dilanda stres, seperti meditasi, jalan-jalan, melihat pemandangan yang hijau-hijau, atau kalau memungkinkan beristirahat sejenak dari rutinitas.

5. Enggak pakai serum yang tepat

Kita harus memilih serum yang memiliki kandungan bahan aktif yang mampu mengatasi bekas jerawat.

Brightening serum merupakan salah satu solusi untuk memudarkan bekas jerawat lebih cepat.

Eits, jangan salah! Beberapa serum khusus untuk mencerahkan kulit nyatanya juga mampu membantu mengatasi masalah bekas jerawat, lho!

Pilihlah serum dengan kandungan niacinamide, vitamin C, hyluronic acid, centella asiatica, hingga retinol yang akan membuat tampilan bekas jerawat jadi lebih cepat pudar.

(*)

Baca Juga: Pudarkan Bekas Jerawat Kemerahan dalam Semalam, Terapkan 5 Cara Ini!