Baru Masuk Kantor, #GirlsIn5piration Jangan Lakukan Ini di Group Chat!

By Salsabila Putri Pertiwi, Rabu, 5 Oktober 2022 | 20:20 WIB
Illustrasi kegiatan kerja (foto: kompas.com)

Mengirim Chat Satu per Satu atau Kepanjangan

Duh, sudah sedang sibuk, pakai ada bunyi notifikasi yang enggak kunjung berhenti! Bete abis, kan?

Itulah yang mungkin dirasakan rekan kerja kita ketika kita terbiasa mengirim bubble chat satu per satu.

Apa lagi dengan setiap pesan yang sangat singkat dan sebetulnya bisa dirangkai jadi sebuah kalimat yang efektif saja.

Jangankan membalas, sekadar bacanya saja sudah keburu malas.

Tapi jangan juga mengirim pesan terlalu panjang, karena enggak semua orang punya waktu untuk membaca pesan tersebut.

Langsung saja pada intinya, kenapa kita merasa perlu menghubungi rekan kerja tersebut dan hal penting apa yang hendak disampaikan.

 
Paling enggak, tunggu orang lain untuk membalas pesan kita sebelum lanjut mengirim chat.

Enggak Sopan

Akrab sih akrab, tapi ada yang namanya profesionalisme dalam dunia kerja.

Meski biasanya kita mengobrol santai dengan rekan kerja, terutama yang seusia atau seangkatan, situasinya enggak bisa selalu demikian.

Baca Juga: Enggak Ribet, Ini 6 Tips Bikin Video TikTok #GirlsIn5piration FYP

Jangan sampai kebiasaan ini terbawa hingga ke ruang chat kantor, yang isinya termasuk atasan, supervisor, senior, dan sebagainya.