Lagi Tren Produk Serum Bulu Mata. Ada Efek Sampingnya Enggak, Sih?

By Siti Fatimah Al Mukarramah, Sabtu, 29 Oktober 2022 | 16:45 WIB
memakai serum bulu mata (thetattoohut.com)

Cara pemakaiannya mirip seperti saat kita memakai maskara.

Agar hasilnya maksimal, kita harus mengaplikasikan serum sebanyak dua kali sehari, yaitu pada pagi dan malam hari.

FYI, sebelum memakai serum, pastikan kondisi wajah dan sekitar mata telah bersih dari makeup dan kita enggak sedang memakai lensa kontak, ya!

Jangan abaikan aturan pemakaian yang ada pada setiap produk yang kita beli.

Kalau kita sudah terlanjur melakukan ekstensi bulu mata, kita bisa tetap menggunakan serum bulu mata secara rutin untuk mencegah kerontokan, kok.

Baca Juga: Enggak Bikin Bulu Mata Rontok, Ini 5 Cara Menghapus Maskara Waterproof

Ada efek samping?

Meski menghasilkan sederet manfaat, serum bulu mata juga bisa menunjukkan efek samping.

Salah satu efek samping terbesar adalah munculnya warna kulit yang lebih gelap di area sekitar mata.

Efek samping lain yang kerap terjadi adalah terjadinya iritasi dan kemerahan pada kelopak mata.

Maka dari itu, ada baiknya untuk memerhatikan kesehatan mata kita sebelum memakai serum bulu mata.

Jangan lupa untuk selalu membersikan aplikator yang digunakan, agar terhindar dari bakteri-bakteri jahat.

Bila efek samping yang dirasakan udah mengganggu keseharian, hentikan pemakaian serum tersebut ya, girls!

(*)

Baca Juga: Mau Bulu Mata Panjang Tanpa Extension? Rajin Makan 7 Makanan Ini!