Sukses Jadi Pangeran Gyeseong, Ini 6 Rekomendasi Genre Drama Korea Diperankan Yoo Seon Ho

By Tiara Harum Pramesti, Selasa, 13 Desember 2022 | 18:17 WIB
Yoo Seon Ho (tvN)

CewekBanget.ID - Aktor Yoo Seon Ho memukau banyak penggemar untuk aktingnya di genre drama Korea saeguk, Under The Queen's Umbrella

Yoo Seon Ho memerankan karakter Pangeran Gyeseong

Karakter Pangran Gyeseong yang dinilai paling cerdas itu menambah menarik konflik cerita Under The Queen's Umbrella.

Sebagai aktor muda, Yoo Seon Ho belum terlalu lama terjun di dunia akting. 

Tapi karier akting Yoo Seon Ho bisa dibilang stabil dan selalu bisa sajikan karakter yang mudah diingat. 

Berikut deretan genre drama Korea yang diperankan aktor Yoo Seon Ho. Ayo tonton semuanya!

Big Forest (2018)

Drama Doctor Lawyer

Yoo Seon Ho muncul di drama Big Forest sebagai karakter Lee Jong Man.

Drama yang tayang tahun 2018 ini bergenre slice of life. 

Big Forest mengisahkan seorang pensiunan seleb terkenal yang kini berubah profesi jadi rentenir.

Baca Juga: Info Drama Korea Yoo Seon Ho, Enggak Tau Kalau Pangeran Gyeseong Suka Dandan Cewek

Karakter utama ini diperankan oleh Shin Dong Yub.

Dia harus menghidupi anaknya seorang diri dan tinggal di sebuah perumahan di Daerim, Seoul. 

Setiap hari dia harus memikirkan bagaimana cara hidup makmur dan melanjutkan hidupnya yang terasa sulit.

My Strange Hero (2018)

Drama My Strange Hero

Di tahun yang sama, Seon Ho juga mengambil peran untuk drama My Strange Hero. 

Drama remaja sekolahan yang mengisahkan tentang seorang murid dituduh melakukan kekerasan di sekolah oleh dua temannya.

Mau tak mau dia harus dikeluarkan dari sekolah, namun hidupnya tak berjalan baik dan dia terus menyimpan dendam. 

Dia berusaha kembali ke sekolah itu, tapi malah menghadapi sebuah kasus aneh. 

Di drama ini, Seon Ho berperan jadi  Yoo Si On. 

Undercover (2021)

Baca Juga: Nonton Film The Danish Girl Buat Peran Pangeran Gyeseong, Intip Info Drama Korea Yoo Seon Ho

Drama Undercover

Usai pandemi, Seon Ho kembali aktif nge-drama. 

Drama Korea di tahun 2021 berjudul Undercover jadi comeback-nya. 

Undercover adalah genre drama crime-mistery yang mengusung kasus bikin penasaran. 

Han Jung Hyun diangkat menjadi agen NIS (National Intelligence Service), identitas dan kehidupan pribadinya penuh rahasia. 

Dia menikahi seorang pengacara publik yang tegas. 

Suatu ketika investigasi besar terjadi dan istri Jung Hyun harus mencari tahu identitas suaminya sendiri. 

Yoo Seon Hoo memerankan karakter Han Seung Goo, bagian dari keluarga Jung Hyun. 

The Great Shaman Ga Doo-Shim (2021)

The Great Shaman Ga Doo-Shim

Drama dengan genre horor dan misteri ini menjadi salah satu drama dalam list diskografi Yoo Seon Ho. 

Baca Juga: Info Drama Korea Chani SF9, Plot Twist Pangeran Uiseong di Under The Queen's Umbrella

The Great Shaman Ga Doo-Shim mengisahan tentang seorang remaja yang ditakdirkan menjadi dukun pembasmi roh jahat atau disebut Shaman. 

Setelah pindah ke sekoah baru, dia ketemu siswa yang juga bisa melihat roh jahat. 

Keduanya bersama mencoba untuk memulihkan keadaan dan membasmi para pengganggu itu. 

Kali ini Yoo Seon Ho mengambil peran uniknya sebagai salah satu roh jahat.

Doctor Lawyer (2022)

Drama Doctor Lawyer

Pertengahan tahun 2022, Yoo Seon Ho menjadi kameo untuk drama Korea medis, Doctor Lawyer. 

Di drama ini dia memerankan karakter utama Han Yi Han ketika masih muda.

Han Yi Han diceritakan adalah seorang yang sangat pandai, merupakan lulusan sekolah medis terkemuka. 

Dia menjadi dokter hebat, tapi kariernya terhenti setelah diduga melakukan malpraktik. 

Yi Han beralih profesi jadi pengacara yang spesialisasinya untuk proses pengadilan medis.

Baca Juga: Info Drama Korea Yunho TVXQ Terbaru, Jadi Pegawai Kantoran Nih!

Berbagi intrik terjadi di perjalanan cerita Doctor Lawyer. 

Under The Queen's Umbrella (2022)

Yoo Seon Ho di Under The Queen's Umbrella

Terbaru Yoo Seon Ho main untuk drama Under The Queen's Umbrella

Di drama ini dia berperan jadi salah satu pangeran muda bernama Pangeran Gyeseong.

Pangeran Gyeseong dikenal sebagai pangeran yang cerdas. 

Kisahnya bersama para pangeran lain di kerajaan menjadi makin menarik seiring bertambahnya episode. 

Bahkan drama Under The Queen's Umbrella termasuk dalam drama yang ratingnya selalu tinggi lho. (*)