Penting, Gini Cara Mencapai Kesehatan Emosional. Baik untuk Fisik!

By Salsabila Putri Pertiwi, Rabu, 14 Desember 2022 | 12:30 WIB
drama Korea The Glory (Netflix)

CewekBanget.ID - Bukan cuma kesehatan fisik yang harus dijaga dengan baik.

Justru kadang kita kurang memperhatikan kesehatan emosional, nih.

Padahal, dengan emosi dan mental yang sehat, fisik kita juga akan lebih baik kondisinya.

Enggak sembarangan, ada cara-cara tertentu yang bisa kita lakukan untuk menjaga kesehatan emosional.

Kita bisa mulai lakukan hal-hal berikut ini sebagai kebiasaan yang baik untuk kesehatan emosional.

Cek berikut ini, ya!

Manfaat Sehat Emosional

Kesehatan emosional memungkinkan kita untuk bekerja secara produktif dan mengatasi stres dalam kehidupan sehari-hari.

Selain itu, sehat secara emosional juga membantu kita menyadari potensi penuh pada diri dan berpengaruh banget terhadap kesehatan fisik kita.

Penelitian menunjukkan, orang yang sehat emosional memiliki tanda-tanda kesehatan fisik yang baik, bahkan lebih mungkin terhindari dari risiko tekanan darah tinggi, penyakit jantung, dan kelebihan berat badan.

Cara-cara berikut ini bisa kita terapkan untuk menjaga kesehatan emosional kita. Biasakan, yuk!

Baca Juga: Anti Emosi karena WiFi Lemot, Gini Cara Mudah Perkuat Sinyal WiFi di Laptop!

Manajemen Emosi

Kesehatan emosional bisa dimulai dari kesadaran atas perasaan, reaksi, dan emosi yang kita rasakan.

Hal apa sih dalam hidup yang bisa membuat kita sedih, frustrasi, dan marah?

Setelah mengetahuinya, cobalah untuk mengubah kondisi tersebut.

Ini agar kita bisa memiliki manajemen emosi yang lebih baik. 

Cara Mengungkapkan Perasaan

Kalau sudah menyadari dan mengakui emosi yang dirasakan, saatnya mengungkapkan perasaan tersebut dengan cara yang tepat.

Faktanya, banyak orang masih bermasalah dalam mengungkapkan perasaan dengan tepat, misalnya dengan melakukan silent treatment atau stonewalling terhadap orang lain.

Jangan seperti itu, ya! Kita harus membiarkan orang lain mengetahui hal yang mengganggu kita dan bikin kita merasakan emosi tertentu.

Khususnya emosi negatif yang hanya menambah stres kalau dipendam terus.

Ingat, memendam perasaan dapat menyebabkan masalah dalam hubungan dan di tempat kerja atau sekolah.

Baca Juga: Sutradara Monty Tiwa Marahin Cast Keramat 2 karena Adegan Ini!

Berpikir Sebelum Bertindak

Kalau emosi sedang enggak karuan, rasanya kita bisa mengatakan dan melakukan apa saja.

Tapi hal ini enggak baik kalau kita biarkan, jadi berilah sedikit waktu untuk diri sendiri agar bisa berpikir dan bersikap tenang hingga emosi mereda.

Pasalnya, emosi yang enggak terkendali dapat membawa kita untuk mengatakan atau melakukan hal yang akan kita sesali nantinya.

Kita juga sebaiknya belajar mengatasi stres dengan cara melatih pernapasan, meditasi, dan olahraga.

Upayakan Keseimbangan

Temukan keseimbangan yang sehat antara bekerja dan bermain, serta antara aktivitas dan istirahat.

Luangkan waktu untuk hal-hal yang kita sukai dan fokuslah pada hal-hal positif dalam hidup kita.

Dengan demikian, kita bisa meminimalisir risiko stres yang dapat berdampak buruk pada kesehatan emosi.

Temukan Tujuan dan Makna Hidup

Cari tahu apa yang penting bagi kita dalam hidup dan fokuslah pada hal itu.

Habiskan waktu untuk melakukan apa yang terasa berarti bagi kita.

Enggak perlu terlalu memusingkan hal-hal yang berada di luar kuasa kita.

 Baca Juga: Zodiak Hari Ini, 1 Desember 2022. Akhirnya Sagittarius Dapat Kepastian!

(*)